Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahmadinejad: Musuh-musuh Iran Seperti Nyamuk

Kompas.com - 01/11/2009, 16:51 WIB

TEHERAN, KOMPAS.com-Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad, Minggu (1/11), membandingkan kekuatan musuh-musuh Iran seperti seekor nyamuk.

Ia menegaskan Iran kini berunding dengan Barat tentang aktivitas nuklirnya sebagai negara yang mempunyai kekuatan.

Pernyataan ini dilontarkan Ahmadinejad saat Iran sedang bernegosiasi dengan Barat tentang usulan yang didukung PBB untuk mengapalkan uraniumnya ke luar negeri. Perancis telah mengatakan bahwa berdasarkan kesepakatan itu 1,2 ton LEU (uranium yang belum dikayakan) Iran akan dikapalkan ke luar negeri untuk diproses dan dikonversikan menjadi bahan bakar untuk reaktor penelitian Teheran.

Iran mengindikasikan hanya setuju mengirim sebagian cadangan uraniumnya ke luar negeri. Iran mengancam jika kesepakatan ini gagal maka mereka akan mengayakan uranium sendiri pada level yang diperlukan untuk bahan bakar reaktor penelitiannya.

"Ketika musuh-musuh telah menggunakan semua kemampuan mereka... bangsa Iran berdiri dengan kuat dan mereka seperti seekor nyamuk," kata Ahamdinejad dikutip situs pemerintah, Minggu pagi.

Ahmadinejad juga mengatakan Iran tidak mempercayai Barat ketika mereka duduk di meja perundingan. "Dinilai negatif oleh kekuatan Barat, pemerintah Iran ... memandang perundingan ini dengan ketidakpercayaan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com