Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mabes AD Pakistan Alami Penyerangan

Kompas.com - 10/10/2009, 18:15 WIB

RAWALPINDI, KOMPAS.com - Empat orang bersenjata dan beberapa tentara tewas dalam serangan terhadap markas besar Angkatan Darat Pakistan di luar ibu kota Islamabad, Sabtu (10/10). Demikian disampaikan militer Pakistan.

Baku tembak sengit terjadi setelah orang-orang bersenjata mencoba memasuki kompleks yang dijaga sangat ketat di Rawalpindi itu dengan mengenakan seragam angkatan darat.

Beberapa laporan yang menyebutkan bahwa insiden ini telah usai terbukti tidak benar karena dua orang bersenjata masih belum ditangkap.

Insiden ini berlangsung menyusul serangkaian pengeboman di kawasan Pakistan barat laut. Pada hari Jumat setidaknya 50 orang tewas dalam ledakan di Peshawar.

Insiden ini juga terjadi ketika angkatan bersenjata Pakistan bersiap melancarkan operasi besar-besaran terhadap Taliban.

Wartawan BBC di Islamabad Aleem Maqbool mengatakan dalam beberapa hari terakhir beberapa posisi Taliban dibom oleh angkatan udara di tengah spekulasi operasi militer akan ditingkatkan.

Sasaran penting

Sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggungjawab namun Taliban sejak beberapa waktu lalu mengancam akan melakukan serangan kecuali operasi terhadap kelompok militan dihentikan.

Pejabat polisi, Mohammed Jalil kepada kantor berita AP mengatakan pria-pria bersenjata mengendai mobil berwarna putih sebelum tengah hari waktu setempat.

Para pejabat keamanan mengatakan pria-pria bersenjata mengambil posisi, mengeluarkan tembakan dan melemparkan granat ke arah markas tentara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com