Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerbangan 447, Cerita Misteri Terbaru!

Kompas.com - 06/06/2009, 14:22 WIB

KOMPAS.com — Kalau sempat menonton film layar lebar Night at Museum 2: Battle of the Smithsonian, kita pasti berjumpa dengan tokoh bernama Amelia Earhart. Aktris Amy Adams memerankan dengan apik sosok perempuan jago terbang itu mendampingi Ben Stiller sebagai tokoh culun Larry Daley. Amelia cantik, pemberani, dan cerdas!

Cuma, banyak dari kita mungkin tak tahu persis bagaimana ajal menjemput perempuan kelahiran 24 Juli 1897, sementara dunia malah menorehkan nama cewek asal Atchison, Kansas, Amerika Serikat, itu sebagai yang pertama terbang solo melintasi Samudera Atlantik.

Ironis sekaligus tragis, putri pasangan Samuel "Edwin" Stanton Earhart (1868-1930) dan Amelia Otis Earhart (1869-1962) justru raib bak ditelan hamparan air laut Samudra Pasifik di dekat Pulau Howland dalam usaha untuk melakukan penerbangan keliling dunia. Catatan resmi kejadian itu adalah 2 Juli 1937. Istri George P Putnam itu pun dinyatakan tewas pada 5 Januari 1939 seusai pencarian panjang tanpa hasil.

Long Island, musim panas 1996. Buku Flight TWA 800 mengisahkan si reporter takut terbang, Jack O' Hara. Ketimbang naik burung besi, saat harus meliput pacuan kuda di Maryland, Mei 1995, O' Hara yang lama berkecimpung di rubrik olahraga ini memilih mengemudikan mobil, menempuh jarak 275 kilometer dari New York.

Masalahnya adalah, wartawan stasiun televisi ABC ini harus menuju Paris. Soalnya, Tour de France tengah digelar di ibu kota Perancis itu. Dari Negeri Abang Sam (AS), tanpa ada pilihan lain, O' Hara mesti bertarung dalam hati, membuang ketakutannya naik pesawat terbang.

Jadilah, ditemani istri dan anaknya, O' Hara akhirnya ada dalam daftar nama penumpang pesawat bernomor penerbangan TWA 800 rute New York- Paris, Rabu 17 Juli 1996. Inilah penerbangan terakhir bagi O'Hara.

Waktu menunjukkan pukul 08.45 malam. Pesawat Boeing 747-100 yang mengangkut 230 penumpang termasuk awaknya itu meledak di ketinggian 4.175 meter. Posisinya persis di atas Samudera Atlantik, 12 mil lepas pantai Long Island meninggalkan Bandar Udara Kennedy, New York.

Sedianya, pesawat naas itu bakal menempuh 7 jam 15 menit ke Bandar Udara Charles de Gaulle, Paris. Namun, nasib mengantar seluruh nyawa penumpang mencapai ajal, menyusul sukma Amelia Earhart, persis 59 tahun lebih 15 hari, selisih waktunya!

Tak butuh waktu lama untuk membiarkan berbagai spekulasi, termasuk analisis, penyebab kejadian bermunculan. Mulai dari terorisme sampai misil musuh Abang Sam. Namun, bahkan hingga kini, jawaban atas asal mula terjadinya peristiwa itu tinggallah teka-teki abadi.

Masih misteri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com