Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menneg PP Tak Pernah Gunakan Facebook

Kompas.com - 24/04/2009, 16:57 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pada tahun 2008, Indonesia tercatat sebagai negara yang mengalami pertumbuhan facebook tertinggi di dunia, yaitu mencapai 40 persen. Kendati demikian, Menneg Pemberdayaan Perempuan Meutia Hatta mengaku tidak terjangkit situs jejaring sosial yang sedang tren itu.

"Saya tidak menggunakan facebook. Tidak ada waktu. E-mail saja tidak pernah digunakan," kata Meutia, di Gedung Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan, Jakarta, Jumat (24/4).

Pertumbuhan pengguna facebook di Indonesia per Maret 2009 mencapai 1,4 juta, menjadikan Indonesia sebagai negara yang memiliki anggota facebook terbanyak se-Asia dan terbanyak kelima di dunia. Dari jumlah tersebut, banyak pengguna facebook merupakan kaum ibu.

Menanggapi hal tersebut, Meutia mengatakan mengakses facebook merupakan hal positif bila digunakan untuk tujuan yang baik. "Selama facebook digunakan untuk tujuan yang baik maka itu baik. Tetapi harus betul-betul sesuai dengan akses dan tujuan untuk menunjukkan dirinya. Ada juga keluhan, masalah pribadi terungkap di facebook. Itu harus dijaga," paparnya.

Ia melanjutkan, kaum ibu harus dapat membagi waktu antara mengurus rumah tangga, suami, atau anak dengan mengakses facebook. "Harus bisa membagi waktu antara rumah tangga dan saat-saat mengakses facebook. Memang teknologi akan menyita waktu. Tetapi ini harus digunakan sesuai dengan bagi waktunya," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com