Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paus: Hentikan Perang, Hapus Kemiskinan

Kompas.com - 12/04/2009, 18:11 WIB

VATICAN CITY, KOMPAS.com- Paus Benediktus XVI (81) menyatakan bahwa rekonsiliasi adalah satu-satunya jalan untuk mengakhiri konflik Israel-Palestina. Paus juga menegaskan bahwa dunia  perlu meneguhkan kembali harapan untuk mengakhiri perang, menghapus kemiskinan, dan meredam gejolak keuangan.

Dalam pesannya pada perayaan Paskah yang disampaikan dari Basilika Santo Petrus, Vatican City, Paus mengatakan rencananya untuk mengunjungi Tanah Suci (Jerusalem) 8-15 Mei. Dalam kunjungannya itu, Paus menyakatan akan membawa pesan pengharapan dan cinta bagi kawasan Timur Tengah.

Dalam pesannya, Paus berusia 81 tahun yang sempat tersandung ketika akan naik ke mimbar itu menyatakan, rekonsiliasi memang sesuatu yang tidak mudah, tetapi sangat diperlukan. "Rekonsiliasi adalah sebuah persyaratan keamanan menyeluruhj dan koeksitensi perdamaian. Dan itu hanya bisa dicapai melalu upaya yang terus menerus diperbarui," katanya.

Pesan Paskah Paus yang biasa disebut "Urbi et Orbi"m itu disampaikan dalam bahasa Latin untuk warga Vatican city dan dunia, di akhir Misa Minggu Paskah yang dihadiri puluhan ribu umat yang memadati Lapangan Santo Petrus.

Setelah kesibukan yang luar biasa selama Pekan Suci, Paus asal Jerman itu rencananya akan beristirahat sambil samadi di Kastel Gandolfo di sebuah bukit selatan Kota Roma.

Tanggal 8-15 Mei nanti, Paus akan melakukan kunjungan pertamanya sebagai Paus ke kawasan Timur Tengah, termasuk ke Yordan, Isralei, dan wilayah Palestina. Termasuk dalam jadwal perjalanan itu adalah mengunjungi Amman, Jerusalem, Bethlehem, dan  Nazareth.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com