Salin Artikel

Profil Pasukan Khusus Dunia: GIGN (Perancis)

Berbagai operasi dan misi besar-besaran berhasil ditaklukkan. Membuat GIGN punya track record yang lumayan membanggakan. Termasuk dalam misi penyelamatan Masjidil Haram di Mekkah, Arab Saudi.

Bagaimana sejarah awal dan sepak terjang pasukan ini?

Cikal bakal GIGN

Pasca-pembantaian Muenchen selama Olimpiade pada 1972, ditambah pemberontakan di Penjara Clairvaux tahun 1971, Perancis tampaknya mulai kewalahan.

Negara yang beribukota di Paris ini berusaha menemukan solusi atas berbagai ancaman yang terjadi. Sekaligus tetap berperan melindungi masyarakat dari banyaknya gejolak yang terjadi.

Inilah cilkal bakal kelahiran unit operasi khusus angkatan bersenjata Prancis, yang dinamakan Groupe d'Intervention de la Gendarmerie Nationale (GIGN).

Mulai aktif pada 1 Maret 1973, GIGN punya semangat sebagai pasukan elite yang bisa melakukan serangan brutal sekaligus sulit diprediksi. Bagian dari National Gendarmerie ini dilatih untuk melakukan misi penyelamatan kontra-teroris dan sandera. 

Tak hanya di Perancis, bahkan di belahan dunia mana pun.

Di bawah komando Letnan Christian Prouteau, GIGN segera menjelma sebagai raksasa baru di dunia pasukan khusus dunia.

Operasi dan prestasi penting

Berbagai prestasi penting berhasil dicatat GIGN. Sejak pembentukannya, tercatat GIGN sudah mengambil lebih dari seribu operasi, membebaskan lebih dari 500 sandera, menangkap lebih dari seribu tersangka, dan membunuh 12 teroris.

Penyelamatan penting yang membuat nama GIGN kian bersinar di antaranya
pembebasan 30 anak dari bus sekolah yang ditangkap Front Pembebasan Pantai Somalia di Djibouti tahun 1976.

GIGN juga berperan dalam pembebasan diplomat dari kedutaan Perancis di San Salvador pada tahun 1979. Di Arab Saudi, GIGN juga sempat membantu mendapat kendali selama penyitaan Masjidil Haram di Mekkah di tahun yang sama.

Saat itu, pemberontak ekstremis mengambil alih Masjidil Haram di Mekkah untuk menggulingkan House Of Saud. GIGN pun bergabung dengan pasukan Saudi. Tapi, ini terkendala larangan non-muslim untuk memasuki kota suci.

Tim yang terdiri dari tiga komando GIGN ini pun masuk Islam sebentar demi membantu merencanakan penguasaan kembali Masjidil Haram.

GIGN juga membantu penangkapan teroris Korsika dari Front Pembebasan Nasional Korsica di Fesch Hostel tahun 1980, serta pembebasan sandera di Kaledonia Baru pada Mei 1988.

Memasuki tahun 1990-an, GIGN juga ikut membantu perlindungan Olimpiade Musim Dingin 1992 di Albertville.

Pada Desember 1994, GIGN ikut mengawal pembebasan 229 penumpang dan awak dari Air France Flight 8969 di Marseille. Pesawat ini dibajak empat teroris yang ingin menghancurkan Menara Eiffel, Paris.

Kehebatan GIGN membuat pasukan ini dipilih oleh Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO) untuk mengajar pasukan khusus negara anggota lainnya, khususnya dalam latihan penyelamatan sandera di atas pesawat.

Latihan ala GIGN

GIGN punya track record yang teramat bagus di bidang penerbangan. Karena itu, pelatihan anggota GIGN seringkali berfokus pada kursus udara. Mulai dari paralayang sampai heliborne.

Selain itu, kemampuan bertahan hidup dan berperang di lingkungan tropis, seperti kutub, gunung, dan gurun, juga ikut dilatih.

Tak hanya itu, GIGN juga menyadari pentingnya keterampilan diplomasi, seperti negosiasi. Karena itu, anggota GIGN sebisa mungkin harus menguasainya.

Di bidang senjata api, pasukan elit ini dinilai punya pelatihan terbaik di dunia. Keahlian menembak jarak jauh para anggota GIGN, membuat banyak operasi khusus dunia dan unit kontra-teroris sering melakukan program pertukaran.

GIGN dalam budaya populer

Selain Delta Force dan SEAL, pasukan khusus AS, GIGN juga sering muncul dalam ragam budaya populer, di antaranya buku dan film.

Tahun 2010, GIGN ditampilkan dalam L'Assaut, film Perancis yang menceritakan pembajakan Air France Flight 8969. Film ini dibuat dengan kolaborasi dan saran dari GIGN.

Ada pula film karya Michael Bay, The Island, dimana aktor Djimon Hounsou, berperan sebagai Albert Laurent, seorang kontraktor militer swasta Prancis dan veteran GIGN.

Tak hanya dalam film, nama GIGN juga muncul dalam video game, seperti SOCOM: US Navy SEALs Tactical Strike, Tom Clancy's Rainbow Six: Lockdown, Joint Operations: Typhoon Rising, sampai Grand Theft Auto: Vice City.

Selain itu, seragam GIGN juga tersedia di game Counter-Strike dan SWAT 4. Pemain dapat memilih avatar di platform game Xbox 360 untuk mendapatkan kostum operasi khusus GIGN.

https://internasional.kompas.com/read/2021/05/31/151930670/profil-pasukan-khusus-dunia-gign-perancis

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke