Salin Artikel

Gempa Berkekuatan 7,5 Guncang Papua Nugini

Berdasar data dari Survei Geologi AS (USGS), gempa yang terjadi tergolong gempa dangkal dengan kedalaman pusat gempa pada 10 kilometer dan berada di 44 kilometer timur laut Kokopo di pulau Britania Baru. Gempa terjadi sekitar pukul 23.00 waktu setempat.

"(Gempa) sangat besar, benar-benar besar. Sangat menakutkan," kata Megan Martin, direktur pelaksana Resor Perkebunan Ropopo di Kokopo, kepada AFP.

"Belum ada laporan mengenai kerusakan, namun kami sedang memeriksanya," tambahnya.

Seorang wartawan AFP yang berbasis di Kokopo mengatakan, getaran gempa telah menyebabkan listrik di kota padam, serta mendorong orang-orang untuk lari keluar rumah menuju tempat yang lebih aman.

Dalam laporan awal belum menunjukkan adanya kerusakan serius. Namun gambaran lengkap diperkirakan tidak akan diperoleh sebelum Rabu (15/5/2019) siang.

Gempa susulan dilaporkan terasa beberapa saat setelah gempa awal terjadi. Warga juga khawatir akan adanya gelombang tsunami.

Laporan dari Pusat Peringatan Tsunami Pasifik sempat memperkirakan adanya lonjakan ketinggian air setinggi satu meter dan diperkirakan bisa mencapai hingga Jepang, Taiwan, Filipina, dan Indonesia.

Para ilmuwan tidak memiliki alat pengukur level permukaan laut di sudut terpencil kepulauan Bismark ini, namun diyakini ancaman gelombang tinggi akibat gempa telah berlalu.

Wilayah Kokopo tidak jarang dilanda bencana alam. Kawasan Rabaul di dekatnya, sempat hancur oleh letusan gunung berapi kembar pada 1994.

Awal tahun ini, hujan deras dan berkepanjang juga telah memakan korban jiwa sedikitnya sembilan orang, dengan banyak lainnya kehilangan tempat tinggal dan tanpa akses air bersih.

Beberapa pekan lalu, gempa berkekuatan 7,2 juga sempat mengguncang Papua Nugini dengan getaran yang dapat dirasakan di ibu kota Port Moresby hingga jauh ke Australia.

Pada Februari 2018, gempa berkekuatan 7,5 juga telah menggetarkan kawasan dataran tinggi yang terjal dan memicu tanah longsor yang menewaskan sedikitnya 125 orang.

https://internasional.kompas.com/read/2019/05/14/23133091/gempa-berkekuatan-75-guncang-papua-nugini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke