Salin Artikel

Pakai Mahkota Emas 7,3 Kg, Berapa Biaya Penobatan Raja Thailand?

Dia akan dibawa dengan tandu emas melalui wilayah bersejarah Bangkok agar masyarakat dapat menyaksikan dan lebih dekat dengan raja mereka.

Diwartakan AFP, pada Minggu pagi, raja memberikan gelar kerajaan pada anggota keluarga.

Sementara pada sore hari, sang raja akan muncul dari istana sementara tentara mengenakan topi merah kerucut sambil membawa payung berjenjang.

Pada Sabtu (4/5/2019), penobatan raja dimulai. Dia diurapi dengan air suci yang dikumpulkan dari 76 provinsi di Thailand.

Kemudian, dia menempatkan Mahkota Kemenangan Agung dari emas di atas kepalanya.

Laporan CNN menyebutkan, mahkota berjenjang itu memiliki berat 7,3 kg. Dari takhta berhiaskan emas, sang raja memberikan audiensi kepada pemimpin penting di Thailand.

Mereka termasuk anggota keluarga kerajaan, dewan penasihat, kabinet pemerintahan, dan pejabat senior lainnya.

Pihak berwenang mengonfirmasi, ada sekitar 1 miliar baht atau sekitar Rp 446 miliar yang disiapkan untuk penobatan raja.

Jumlah tersebut sekitar sepertiga dari biaya pemakaman ayahnya pada 2017.

Jarak penobatan dengan kematian mendiang raja sebelumnya pada Oktober 2016 disebut hal yang tidak biasa.

Thitinan Pongsudhirak, seorang ilmuwan politik Thailand di Chulalongkorn University di Bangkok, mengatakan Raja Vajiralongkorn membutuhkan waktu untuk berduka atas kematian ayahnya dan mempersiapkan acara tersebut.

Sebagai informasi, mendiang Raja Bhumibol juga memerintah selama empat tahun sebelum penobatannya.

"Penobatan resmi akan memperkuat kerajaan dan meningkatkan auranya sebagai raja baru," kata Thitinan.

Bagi rakyat Thailand, proses penobatan merupakan kesempatan untuk melihat raja.

https://internasional.kompas.com/read/2019/05/05/11395591/pakai-mahkota-emas-73-kg-berapa-biaya-penobatan-raja-thailand

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke