Salin Artikel

Berniat Operasi Punggung, Seorang Wanita Malah Diangkat Ginjalnya

Sebabnya seperti dilansir Sky News Jumat (9/11/2018), dokter salah mengangkat ginjal perempuan bernama Maureen Pacheco setelah mengiranya sebagai tumor.

Dalam insiden yang terjadi pada 29 April 2016, Pacheco datang ke Rumah Sakit Regional Wellington untuk operasi punggung yang terjadi akibat kecelakaan mobil.

Perempuan berusia 51 tahun itu bermaksud menjalani operasi untuk memulihkan tulang belakangnya yang ditangani dokter bedah Ramon Vazquez.

Tugss Vazquez adalah membedah punggung Pacheco sehingga ahli bedah ortopedi bisa segera melaksanakan prosedur operasi tulang belakang.

Namun betapa terkejutnya Pacheco ketika dia terbangun dari bius dan diberi tahu bahwa salah satu ginjalnya telah diangkat.

Vazquez mengira ginjal panggul, organ yang terletak di tempat tak semestinya, sebagai tumor yang harus segera diangkat.

"Dia baru saja mengambil dan menghilangkannya," keluh Pacheco yang melanjutkan, jika saja dia melihat hasil MRI, maka ceritanya bakal lain.

Kuasa hukum Pacheco, Donald J Ward menerangknan, semua orang tentu tak menginginkan bangun dari bius dan mengetahui ginjalnya diangkat.

Vazquez terancam menghadapi hukuman mulai dari membayar biaya ganti rugi hingga yang terberat adalah izin praktiknya dicabut.

Melalui pengacaranya Mark Mittlemark, Vazquez berkilah rumah sakit tak memberitahunya jika ginjal Pacheco berada di tempat yang tak semestinya.

Karena tidak mempunyai asuransi malpraktik, maka Vazquez harus merogoh kocek dari kantong pribadinya jika diputuskan dia harus membayar ganti rugi.

Antara April hingga September tahun ini, tercatat terdapat 96 insiden kesalahan prosedur bedah di AS. Antara lain kesalahan operasi biopsi hingga pengangkatan usus besar.

https://internasional.kompas.com/read/2018/11/09/12070621/berniat-operasi-punggung-seorang-wanita-malah-diangkat-ginjalnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke