Salin Artikel

Tak Hanya di London, Kedubes AS di Negara-negara Ini Juga Lelang Barang Tak Terpakai

Kantor kedutaan AS di Yerevan, Armenia, melelang sejumlah karpet, kursi hingga kulkas di antara 40-an barang lainnya. Namun dalam keterangan, karpet dan kursi tersebut ditulis memiliki sejumlah noda, sementara kulkas sudah tidak berfungsi.

Di Kiev, kantor kedutaan AS untuk Ukraina menawarkan sejumlah peralatan rumah tangga hingga tinta isi ulang printer, komputer dan ponsel dengan layar retak atau tergores.

Di Ankara, kedubes AS untuk Turki melelang sejumlah koleksi perabotannya, seperti sofa berwarna krem, kursi kantor, hingga meja lengkap dengan lampunya.

Pun demikian dengan kedutaan AS di Lisbon, Portugal, yang lebih banyak melelang perabotan kantor. Namun bedanya, barang-barang tersebut tidak difoto sehingga penawar tidak bisa melihat tampilan barang yang dilelang.

Kantor kedutaan AS di Tirana, Albania ingin melepas sejumlah alat pembangkit tenaga listrik, sementara kedubes AS di Stockholm melelang perabotan kayu berukir, lampu gantung dan mesin generator.

Mengapa barang-barang tak terpakai itu harus dilelang dan tidak dibuang atau disumbangkan?

Hal tersebut berkenaan dengan Pedoman Urusan Luar Negeri AS yang menyatakan, barang-barang milik pemerintah yang berada di luar negeri harus dikembalikan.

Tetapi jika tidak dikembalikan maka barang-barang tersebut dapat dijual untuk kepentingan pemerintah AS dan hasil penjualan masuk ke keuangan negara, bahkan untuk setiap sen.

Sebelumnya diberitakan, kedutaan besar AS di London telah melelang sejumlah barang tidak terpakai, setelah dipindahkannya kantor kedutaan dari Mayfair pada Januari lalu.

Beberapa barang-barang yang dilelang oleh kedubes tersebut di antaranya tisu toilet, vacuum cleaner rusak, kursi plastik, lampu meja, hingga mobil bekas.

Lelang barang-barang tidak terpakai milik kedutaan besar AS dapat dilihat di situs resmi pemerintah.

https://internasional.kompas.com/read/2018/08/01/13130021/tak-hanya-di-london-kedubes-as-di-negara-negara-ini-juga-lelang-barang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke