Salin Artikel

Penembakan di Kanada Lukai 9 Orang, Pelaku Tewas

Diwartakan AFP dan Sky News Senin (23/7/2018), sembilan orang terluka dalam penembakan di Distrik Greektown itu.

"Kondisi para korba masih belum diketahui. Anak-anak juga masuk ke dalam daftar sembilan korban itu," demikian pernyataan polisi di Twitter.

Saksi mata berkata, penembakan itu terjadi pukul 22.00 waktu di luar sebuah restoran dengan pelaku mengenakan pakaian hitam.

Jody Steinhauer berujar dia sedang makan bersama keluarganya di restoran ketika mendengar sekitar 20 tembakan.

Oleh staf restoran, Steinhauer dan keluarganya beserta pengunjung lain diminta untuk keluar melewati pintu belakang.

"Saat itu, kami mulai mendengar orang-orang berteriak di bagian depan restoran," tutur Steinhauer.

Saksi mata lain, Katie, baru saja berkendara hendak keluar dari restoran ketika melihat pelaku menembak menggunakan pistol.

"Saya melihat ke sebelah kiri, dan seorang pria dengan tudung menembak ke arah kaca sebuah toko. Saya mendengar ada delapan," katanya.

Adapun Global News mengutip polisi yang mengatakan si pelaku menembak ke arah penegak hukum sebelum kemudian bunuh diri.

Menteri Utama Ontario, Doug Ford, memberikan ucapan belasungkawa kepada korban yang terkena tembakan.

"Saya berterima kasih kepada petugas yang cepat merespon sehingga bisa menyelamatkan mereka yang terdampak," kata Ford.

Penembakan itu dilaporkan terjadi setelah Kepolisian Toronto memutuskan meningkatkan jumlahnya untuk menangkal kekerasan menggunakan senjata.

https://internasional.kompas.com/read/2018/07/23/12102291/penembakan-di-kanada-lukai-9-orang-pelaku-tewas

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke