Salin Artikel

Trump dan Kim Bakal Sampai di Singapura pada Minggu

Straits Times dan Yonhap Jumat (8/6/2018) memberitakan, kedua pemimpin tersebut dilaporkan bakal menginjakkan kaki pada Minggu (10/6/2018).

Sekretaris Pers Gedung Putih, Sarah Sanders, menyatakan Trump bakal meninggalkan pertemuan tujuh negara ekonomi terkuat dunia atau G7 di Kanada lebih cepat.

Rencananya, Trump bakal meninggalkan pertemuan G7 di Quebec pukul 10.30 waktu setempat, kemudian bertolak dari Kanada pukul 14.15.

"Presiden bakal langsung menuju Singapura dari Kanada untuk mempersiapkan pertemuannya dengan Kim 12 Juni nanti," tutur Sanders.

Nantinya, sisa dari konferensi itu bakal dihadiri Wakil Asistan Bidang Hubungan Ekonomi Internasional, Everett Eissenstat.

Sementara Kim, mengutip sumber Korut, bakal menempuh penerbangan langsung dari Pyongyang menuju Bandara Changi Singapura.

Kim dan Trump bakal menggelar pertemuan pada Selasa (12/6/2018) pukul 09.00 waktu setempat di Hotel Capella, Pulau Sentosa.

Ada dua isu yang bakal dibawa ke meja pertemuan. Yakni desakan agar Korut bersedia melucuti nuklirnya, dan pernyataan berakhirnya Perang Korea 1950-1953.

Trump menyampaikan bahwa pertemuannya dengan Kim tidak membutuhkan persiapan khusus. Melainkan sikap tegas untuk mendapatkan hasil yang positif.

"Ini tentang sikap, keinginan menyelesaikan sesuatu. Ini tentang melihat kemungkinan semuanya terjadi secara cepat," kata presiden 71 tahun itu.

"Akan sangat menyenangkan jika melihat segala sesuatu terjadi secara mulus. Yang pasti, mereka (Korut) harus melakukannya (denuklirisasi)," lanjut Trump.

https://internasional.kompas.com/read/2018/06/08/20230061/trump-dan-kim-bakal-sampai-di-singapura-pada-minggu

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke