Salin Artikel

Bandit Bersenjata Serang Desa di Nigeria, 45 Orang Tewas

Serangan bandit di desa Gwaska tersebut menewaskan sekitar 45 warga setempat, termasuk perempuan dan anak-anak.

Dari keterangan polisi setempat, 12 jenazah ditemukan pada di hari yang sama. Sedangkan 33 lainnya ditemukan di semak-semak sekitar desa Minggu (6/5/2018).

Dikutip dari CNN Selasa (8/5/2018), kelompok bandit bersenjata tersebut memang sering meresahkan warga.

Mereka tak segan untuk menyerang dan mencuri barang milik warga desa. April lalu, komplotan itu bahkan membunuh 14 orang pekerja tambang di Birnin Gwari.

Akibatnya, warga yang kesal lantas main hakim sendiri sehingga menyebabkan sejumlah anggota bandit tewas dua pekan lalu.

"Kami menduga kelompok bandit itu melakukan balas dendam dengan menyerang desa, dan menembak warga di sana," ujar polisi.

Insiden berdarah tersebut telah sampai ke telinga Gubernur Kaduna, Nasir Ahmad El-Rufai.

Dia memerintahkan anggota militer Nigeria untuk berjaga di wilayah tersebut secara permanen.

Lewat juru bicaranya, Samuel Aruwan, El-Rufai menyatakan komitmen pemerintah untuk melawan kejahatan yang ditimbulkan oleh para bandit.

"Pemerintah mengucapkan belasungkawa dan berkomitmen untuk mengatasi kejahatan dan banditisme yang meneror warga tidak bersalah," ujarnya.

https://internasional.kompas.com/read/2018/05/08/15353491/bandit-bersenjata-serang-desa-di-nigeria-45-orang-tewas

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke