Salin Artikel

Usia Pernikahan Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip Capai 70 Tahun

Pernikahan itu juga merupakan pernikahan kerajaan terlama dalam sejarah Inggris. Kisah cintanya bak dongeng seorang putri yang hidup bahagia selama-lamanya dengan pangeran pilihannya.

Sebuah surat yang dilelang pada tahun lalu menunjukkan bagaimana Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip jatuh cinta.

Surat yang ditulis sendiri oleh sang Ratu Inggris memperlihatkan bagaimana keduanya bertemu, dikejar fotografer saat mengendarai mobil sport milik Pangeran Philip, dan berdansa di klub malam di London.

Ratu Inggris itu bertemu dengan Pangeran Philip, yang merupakan sepupu jauhnya, pada usia 13 tahun.

Kemudian, keduanya memutuskan menikah pada 20 November 1947 di Westminster Abbey, tempat yang sama dengan penobatannya menjadi Ratu pada Juni 1953.

Pangeran Philip yang bertugas di Angkatan Laut Inggris menikahi Elizabeth yang kala itu masih menjadi Putri Inggris ketika berumur 26 tahun. Sementara Putri Elizabeth berusia 21 tahun.

Pertemuan awal

Saat itu, keluarga kerajaan sedang mengadakan tur Royal Naval College di Dartmouth.

Elizabeth dikawal seorang pria gagah, calon perwira angkatan laut yang berambut pirang, berusia 23 tahun, bernama Philip, asal Yunani.

Sebenarnya, keduanya merupakan cicit dari Ratu Victoria. Namun, Lilibet, nama kecil Ratu Elizabeth, tak bisa mengalihkan pandangan dari pria itu.

Elizabeth mulai menulis surat kepada Philip. Ada balasan dan tak lama kemudian, dia memiliki sebuah foto Philip yang diletakkan di samping tempat tidurnya.

Philip berasal dari latar belakang keluarga yang kontroversial. Keluarganya pindah ke Yunani setelah pamannya, Raja Konstantin I, turun tahta seusai Perang Dunia I.

Philip pernah bertugas di Perang Dunia II. Dia dipuji atas kinerjanya di Mediterania dan Pasifik.

Pada 26 Mei 1946, pasangan itu pernah tertangkap kamera saat menghadiri sebuah pernikahan. Philip digambarkan sebagai figur yang tidak dikenal publik Inggris.

Awalnya, mereka sangat menutupi jalinan asmara. Mereka tidak berdansa dan bermesraan di depan umum. Namun, Philip merupakan pengunjung tetap Istana Buckingham.

Pertunangan mereka diumumkan pada 9 Juli 1947. Philip mengambil nama pamannya, Mountbatten, dan menjadi warga negara Inggris. Namun, publik khawatir terhadap pernikahan keduanya.

Dalam sebuah surat kabar tertulis, 40 persen pembacanya menentang hubungan asmara keduanya. Namun, Elizabeth dan Philip terus bertahan.

"Saya berharap dapat membesarkan anak-anak dalam suasana cinta dan keadilan yang membahagiakan, seperti Margaret dan saya telah tumbuh dewasa," tulis Elizabeth kepada orangtuanya.

"Philip adalah malaikat. Dia sangat baik hati dan bijaksana," tambahnya.

https://internasional.kompas.com/read/2017/11/21/09434091/usia-pernikahan-ratu-elizabeth-dan-pangeran-philip-capai-70-tahun

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke