Salin Artikel

Koalisi Arab Saudi Serang Kementerian Pertahanan Yaman, Tiga Warga Sipil Terluka

SANAA, KOMPAS.com - Setidaknya tiga orang warga sipil terluka akibat serangan udara yang menyasar Kementerian Pertahanan Yaman di ibu kota Sanaa, pada Jumat (10/11/2017) malam waktu setempat.

Serangan tersebut dilaporkan dilakukan koalisi yang dipimpin Arab Saudi. Demikian dilaporkan media pemberontak Huthi, Al-Masirah.

Al-Masirah menambahkan ada dua serangan udara yang menargetkan kementerian pertahanan. Salah satunya menghantam daerah permukiman di dekat kementerian.

"Saya sedang duduk di rumah saat mendengar serangan pertama menghantam gedung kementerian pertahanan. Rumah saya bergetar."

"Semua orang ketakutan. Beberapa menit kemudian serangan lain menimpa rumah tetangga saya," ujar salah satu saksi mata, Mohammed Aatif.

Serangan tersebut menimbulkan lubang besar dan merusak daerah di sekitarnya.

Saksi mata mengatakan jumlah korban bisa bertambah karena masih ada beberapa yang ada di bawah reruntuhan.

Sebelumnya, Arab Saudi juga menutup perbatasan Yaman awal pekan ini setelah sebuah rudal ditembakkan dari wilayah pemberontak Huthi ke bandara Riyadh.

Penutupan perbatasan tersebut menyebabkan bantuan kemanusiaan tidak bisa masuk ke Yaman dan meningkatkan risiko yang mengancam keselamatan nyawa ribuan warga sipil di Yaman.

https://internasional.kompas.com/read/2017/11/11/11521661/koalisi-arab-saudi-serang-kementerian-pertahanan-yaman-tiga-warga-sipil

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke