Salin Artikel

Ada Uang Rp 910 Miliar, Jika Bangkai MH370 Ditemukan dalam 90 Hari

Dana yang setara dengan Rp 260-910 miliar itu akan dibayarkan jika pesawat tersebut bisa ditemukan dalam waktu 90 hari, sejak awal pencarian dilakukan.

Pemerintah Malaysia sebelumnya telah menerima tawaran dari Ocean Infinity untuk melakukan pencarian di area seluas 25.000 kilometer persegi.

Ocean Infinity menawarkan untuk mencari bangkai pesawat MH370 dengan basis "no-cure, no-fee", atau mereka tak akan dibayar jika tak ada temuan.

Wakil Menteri Perhubungan Datuk Ab Aziz Kaprawi mengatakan, Kabinet Malaysia telah sepakat untuk menyiapkan alokasi dana khusus kepada Kemenhub, jika MH370 ditemukan.

Selanjutnya, Menteri Transportasi Australia Darren Chester, mengatakan, Australia, -atas permintaan Malaysia, akan memberikan bantuan teknis bagi Malaysia dan Ocean Infinity.

Berdasarkan informasi yang dihimpun ABC, Australia tidak akan memberi kontribusi pembayaran apa pun kepada Ocean Infinity.

Ocean Infinity akan fokus untuk melakukan pencarian dasar laut di daerah yang sebelumnya telah diidentifikasi oleh para ahli sebagai lokasi hilangnya MH370, -tepat di sebelah utara area pencarian awal.

MH370 lenyap dari layar radar pada 8 Maret 2014, dengan 227 penumpang dan 12 awak pesawat.

Analisa data satelit menunjukkan, pesawat itu telah terbang selama enam jam, sebelum hilang kontak dan tak ditemukan hingga hari ini. 

Pencarian sonar dasar laut dihentikan pada bulan Januari tahun ini setelah gagal menemukan puing-puing pesawat terbang itu.

https://internasional.kompas.com/read/2017/10/31/06264071/ada-uang-rp-910-miliar-jika-bangkai-mh370-ditemukan-dalam-90-hari

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke