Salin Artikel

Mahmoud Abbas Ubah Istana Presiden Palestina Jadi Perpustakaan

Presiden Mahmoud Abbas dan pemerintahannya yang diketahui sedang mengalami kekurangan uang, dihujani pertanyaan terkait pembangunan istana senilai  17,5 juta dollar AS itu.

Awalnya, bangunan itu memang ditujukan sebagai markas presiden dan lokasi untuk menerima tamu dan pejabat asing. 

Belakangan, Presiden Abbas memutuskan untuk mengubah kompleks seluas 4.700 meter persegi itu menjadi sebuah perpustakaan nasional Palestina.

Keterangan ini disampaikan Menteri Kebudayaan Ehab Bessaiso kepada AFP, Minggu (27/8/2017).

Kompleks tersebut terletak di lahan seluas 27.000 meter persegi.

"Presiden yakin istana tersebut harus digunakan untuk kepentingan publik dengan mengubahnya menjadi sebuah perpustakaan nasional besar yang diawasi oleh dewan pengawas."

Demikian diungkapkan  Mohammed Shtayyeh, Kepala Dewan Ekonomi Palestina untuk Pembangunan dan Rekonstruksi (PECDAR).

Pembangunan istana di Desa Surda dimulai sekitar lima tahun yang lalu, namun tidak jelas berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengubahnya menjadi perpustakaan.

Pembangunan itu dibayar oleh Kementerian Keuangan Palestina dan PECDAR, sebuah institusi yang menangani dana donor.

https://internasional.kompas.com/read/2017/08/27/21465431/mahmoud-abbas-ubah-istana-presiden-palestina-jadi-perpustakaan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke