Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengemudi Kaget Lihat Laba-laba, Mobil Hancur Tabrak Tiang Lampu

Kompas.com - 14/06/2017, 17:37 WIB

COOPER CITY, KOMPAS.com - Seekor laba-laba diyakini menjadi biang kerok terjadinya kecelakaan tunggal di Cooper City, dekat Miami, Florida, Amerika Serikat.

Jurubicara Kantor Sherif Broward, Mike Jachles mengunggah informasi tentang kecelakaan yang terjadi pada Selasa kemarin, melalui akun Twitter-nya.

Jachles menyebutkan, pengemudi mobil yang mengalami kecelakaan dikagetkan dengan munculnya laba-laba di kabin mobilnya. 

Associated Press memberitakan, mobil putih itu pun hilang kendali, lalu menabrak tiang lampu hingga ambruk. 

Hanya sedikit data yang diperoleh terkait kecelakaan ini. Namun dari foto yang diunggah Jachles terlihat mobil itu mengalami kerusakan pada bagian depan.

Dalam sebuah komentar lain, Jachles mengatakan, dia tidak tahu laba-laba apa yang menyebabkan kecelakaan satu kendaraan itu.

Baca: Sarang Laba-laba Raksasa Lingkupi Taman di New Zealand

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com