Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

James Comey: Pemerintah Trump Tebar Kebohongan

Kompas.com - 08/06/2017, 21:48 WIB

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - James Comey mengatakan, Pemerintahan Presiden Donald Trump telah menyebarkan kebohongan, serta mencemarkan nama baik dia, dan juga FBI.

Mantan Direktur Biro Penyelidik Federal (FBI) itu menyampaikan pesan tersebut dalam bagian pembuka kesaksiannya di hadapan sidang Senat AS, di Capitol Hill, Washington DC, Kamis pagi waktu setempat (8/6/2017).

Dia menyatakan, penjelasan pemerintah terkait pemecatan dia dari jabatan Direktur FBI membingungkan dan mencemaskannya.

Namun, seperti diberitakan Associated Press, Comey belum menyatakan kebohongan apa yang dimaksudkannya tersebut.  

Baca: Pernyataan 7 Halaman Mantan Direktur FBI Sudutkan Trump

Sebelumnya, Comey juga mengungkapkan bahwa Trump berulang kali mengatakan dia telah melakukan pekerjaan dengan baik.

Comey pun menjawab bahwa dia berniat untuk menjalani seluruh masa tugasnya di FBI hingga 10 tahun penuh.  

Comey bersaksi di hadapan komite intelijen Senat.

Ucapan ini menjadi pernyataan publik pertamanya sejak pemecatannya pada 9 Mei lalu.

Saat itu Comey pun tengah memimpin penyelidikan FBI mengenai dugaan hubungan antara Rusia dan tim kampanye Trump di masa pemilihan presiden AS tahun lalu.

Hingga berita ini ditayangkan, Comey masih menyampaikan kesaksiannya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com