Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasca Serangan Bom, Turki Evakuasi Seluruh Staf Kedubes dari Kabul

Kompas.com - 31/05/2017, 18:44 WIB

KOMPAS.com - Seluruh staf Kedutaan Besar Turki di Kabul dievakuasi dari Afganistan menyusul serangan bom truk yang menghantam distrik diplomatik di kota itu, Rabu pagi (31/5/2017).

Keterangan itu disampaikan Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu, seperti dikutip Associated Press.

Selain Kedubes Perancis dan Jerman, bangunan kedubes Turki pun mengalami kerusakanakibat serangan ini. 

Baca: Ledakan Bom di Kabul Rusak Kedubes Perancis dan Jerman

Lebih jauh, Cavusoglu mendesak penyelidikan tentang bagaimana sebuah kendaraan pembawa bom bisa masuk ke distrik diplomatik yang dijaga ketat.

Cavusoglu menambahkan, tidak ada staf Kedutaan Besar Turki yang terluka dalam ledakan tersebut.

Dia pun mengatakan, Duta Besar sedang berada di Turki ketika serangan itu terjadi. 

Sementara itu, Federasi Jurnalis Internasional dan afiliasinya, Asosiasi Jurnalis Independen Afganistan, mengecam serangan brutal yang menyebabkan dua staf media tewas dan empat lainnya cedera.

Baca: Sudah 80 Orang Tewas Akibat Ledakan Bom di Kawasan Diplomatik Kabul

Seorang staf TOLO TV Aziz Navin, dan sopir media BBC Kabul Nazeer Ahamad tewas akibat serangan ini.

Tiga staf BBC Kabul terluka bersama seorang reporter TV1. Kantor TV1 terletak dekat lokasi ledakan.

Baca: Ledakan Bom di Kabul, Sopir BBC Tewas dan 4 Wartawan Terluka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com