Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadikan Kucing Makanan Anjing, Pria Ini Ditangkap Polisi

Kompas.com - 14/03/2017, 20:22 WIB

DUBAI, KOMPAS.com - Kepolisian Dubai akhirnya menangkap pria pembuat video yang menampilkan seekor kucing yang diumpankan hidup-hidup kepada seekor anjing.

Media setempat, Selasa (14/3/2017), mengabarkan, kucing itu diumpankan kepada anjing setelah dia memangsa beberapa ekor burung.

Di dalam video yang banyak disebar di media sosial itu, terlihat seorang pria memberikan seekor kucing di dalam sebuah kandang terbuka kepada dua ekor anjing Rottweiler.

"Kamu memangsa burung dara dan ayam? Ayo makan kucing ini...makan..," kata pria dalam video itu saat kucing malang itu dimangsa kedua anjing ganas tersebut.

Harian The National mengutip Mayor Jenderal Khalil al-Mansouri dari departemen investigasi kepolisian yang mengatakan, siapa saja yang terbukti menyiksa binatang diancam hukuman penjara dan denda yang berat.

Sementara itu, Dr Susan Aylott, sukarelawan organisasi kesejahteraan hewan Abu Dhabi, mengatakan, kejadian penyiksaan hewan semacam ini bukan hal aneh di Uni Emirat Arab.

"Kami mendengar banyak kejadian semcam ini, termasuk seekor anjing yang diikat lalu dikuliti hidup-hidup," kata Susan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com