Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UE Alokasikan Rp 2,4 Triliun untuk Reformasi Ukraina

Kompas.com - 25/11/2016, 06:23 WIB

BRUSSELS, KOMPAS.com - Uni Eropa (UE) akan mengalokasikan lebih dari 170 juta euro atau sekitar Rp 2,4 triliun untuk mendukung tata kelola pemerintahan yang baik di Ukraina.

Rencana alokasi bantuan itu tertuang dalam kesepakatan yang ditandatangani pada Konferensi Tingkat Tinggi UE-Ukraina yang ke-18 di Brussels, Belgia, Kamis (24/11/2016).

Menurut siaran pers dari Komisi Eropa setelah pertemuan puncak tersebut, UE akan memberikan Ukraina sebesar 15 juta euro untuk memerangi korupsi.

Selain itu, UE juga memberikan 104 juta euro untuk Ukraikan dapat melaksanakan reformasi administrasi publik dan 52,5 juta euro untuk mendorong penegakan hukum.

Alokasi ini adalah bagian dari paket dukungan untuk "mendorong pemerintahan yang akuntabel dan transparan" di Ukraina.

Dengan demikian, kata Komisi Eropa, secara keseluruhan paket yang diluncurkan mencapai senilai lebih dari 300 juta euro.

"Pendanaan baru ini adalah bukti dukungan UE untuk proses reformasi Ukraina dan meletakkan dasar-dasar perubahan yang berkelanjutan menuju negara teratur," kata Johannes Hahn, Komisioner untuk Kebijakan Kawasan Eropa dan Negosiasi Pengembangan.

"UE berkomitmen untuk membangun pemerintahan yang lebih baik untuk Ukraina, dan mendorong reformasi ekonomi, untuk membuat Ukraina lebih kuat, negara yang lebih makmur dan lebih tangguh," Hahn menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com