Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Dua Jam, 20 Orang Jadi Korban Teror Anjing Gila

Kompas.com - 09/08/2016, 06:07 WIB

BEIJING, KOMPAS.com – Seekor anjing mengganas dengan menyerang lebih dari 20 orang dalam dua jam. Korbannya dari anak umur delapan tahun hingga 75 tahun.

Insiden teror anjing ini, menurut Daily Express, Senin (8/8/2016), terjadi di sebuah kampung di Provinsi Guzhou, China, hari sebelumnya.

Dari rekaman CCTV News tampak anjing itu berjalan menguntit serorang pria. Tidak berapa lama kemudian anjing menerkam wajah pria tersebut.

Di bagian lain video, tampak seorang warga sedang bergulat untuk melepaskan anjing yang mencengkeram tubuhnya dan dia berjuang mati-matian untuk mendepak hewan ganas itu.

Pria lain lagi setelah berhasil memisahkannya dari anjing yang berusaha menyerangnya itu, tiba-tiba anjing gila tadi langsung melompat dan menerkam tepat di rahangnya.

Dia pun berusaha memukul anjing dengan topinya berkali-kali. Setelah berusaha berkali-kali, akhirnya dia pun lolos dari serangan hewan yang seharusnya menjadi sahabat manusia itu.

Korban lainnya adalah seorang wanita. Dia terjatuh ke belakang karena serangan anjing, namun kemudian berusaha mendorong anjing itu dengan tasnya dan menyelamatkan diri ke dalam mobil.

Polisi setempat akhirnya menembak mati anjing gila tersebut dan mengatakan, anjing itu telah mengamuk selama setidaknya dua jam.

Menurut polisi, dalam kurun waktu tersebut, setidaknya lebh dari 20 orang telah mengadu karena telah diserang anjing gila.

Polisi mengatakan, usia korban dimulai dari anak delapan tahun hingga pria berusia 75 tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com