Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obama Kunjungi Inggris, "Drone" Dilarang Terbang di London

Kompas.com - 20/04/2016, 21:46 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Pesawat nirawak alias drone akan dilarang terbang di sebagian besar wilayah kota London saat lawatan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama.

Menteri Perhubungan, Patrick McLoughlin mengatakan, larangan tersebut mulai berlaku pada Kamis (21/4/2016) pukul 09.00 sampai Minggu (24/4/2016) pukul 22.30 waktu setempat.

Larangan ini berlaku di London dan Windsor, lokasi Presiden Obama dengan Ratu Elizabeth dijadwalkan menggelar makan siang bersama pada Jumat (22/4/2016).

Langkah ini diambil setelah sebuah pesawat British Airways yang tengah terbang menuju Inggris ditabrak pesawat nirawak pada Minggu lalu.

Pilot pesawat British Airways yang mendekati bandara internasional Heathrow itu melaporkan insiden tersebut yang memicu digelarnya penyelidikan.

Polisi mengatakan drone tersebut diterbangkan dari daerah di dekat Richmond Park, London barat daya.

Saat mengumumkan pembatasan itu, Badan Lalu Lintas Udara Nasional (NATS) Inggris menyatakan, langkah tersebut adalah bagian dari "rencana pengamanan menyeluruh" bagi kunjungan Obama dan ibu negara Michelle Obama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com