Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Singapore Airlines Diancam Bom

Kompas.com - 22/11/2015, 21:30 WIB

SINGAPURA, KOMPAS.com — Sebuah pesawat milik Singapore Airlines dari San Francisco menuju Singapura via Hongkong mendapatkan ancaman bom, Minggu (22/11/2015).

Saat mendarat di Singapura, petugas keamanan segera melakukan inspeksi. Akan tetapi, dalam pemeriksaan yang dilakukan, petugas tidak menemukan benda ataupun penumpang yang mencurigakan.

Dalam penjelasannya, polisi tidak menyebutkan bentuk dan lokasi ancaman. Sementara itu, menurut berita dari media setempat, pesawat Singapore Airlines mendarat pada siang hari.

Para penumpang baru diizinkan meninggalkan pesawat setelah 1,5 jam pesawat tersebut mendarat.

Selain itu, para penumpang juga tidak diizinkan membawa bagasinya menyusul pemeriksaan lebih lanjut.

Seorang penumpang menyebutkan pesawat diparkir di tempat yang agak jauh sebelum para penumpang dibawa ke terminal kedatangan.

Sebelumnya, pesawat Turkish Airlines yang terbang dari New York ke Istanbul mendarat darurat di Kanada pada hari ini karena ancaman bom. Akan tetapi, polisi tidak menemukan barang-barang yang berbahaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com