Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ISIS Keluarkan Ancaman Baru untuk Bunuh Pilot Yordania

Kompas.com - 29/01/2015, 08:57 WIB
BEIRUT, KOMPAS.com - Kelompok Negara Islam atau ISIS menggunakan sandera asal Jepang, Kenji Goto, untuk menyampaikan ancaman baru. Mereka akan membunuh pilot Yordania kecuali Amman menyerahkan seorang anggota militan perempuan yang dipenjara pada Kamis (29/1/2015) sore. Kelompok SITE Intelligence mengemukakan hal itu setelah memantau akun Twitter yang punya kaitan dengan ISIS.

Ancaman baru tersebut muncul setelah Yordania pada Rabu menawarkan untuk menukar Sajida al-Rishawi, seorang militan yang pernah melakukan upaya bom bom bunuh diri, dengan pilot Maaz al-Kassasbeh, setelah batas waktu awal yang disampaikan ISIS untuk mengeksekusi pilot itu dan Goto dianggap telah lewat.

"Saya Kenji Goto Jogo. Ini merupakan pesan suara yang diberitahukan kepada saya untuk disampaikan kepada Anda," kata wartawan Jepang itu dalam pesan audio yang belum diverifikasi yang didistribusikan oleh akun Twitter yang punya kaitan dengan ISIS. "Jika Sajida al-Rishawi belum siap untuk ditukar dengan nyawa saya di perbatasan Turki saat matahari terbenam pada Kamis sore, tanggal 29 Januari, waktu Mosul, pilot Yordania Mia'dh al-Jasaben (Maaz al-Kassasbeh) akan segera dibunuh," kata Goto menurut transkrip SITE itu.

Jepang telah meminta bantuan Yordania dalam upaya membebaskan Goto sejak video yang dirilis ISIS pada akhir pekan lalu menyatakan bahwa seorang sandera Jepang yang lain, Haruna Yukawa, telah dipenggal.

Setelah awalnya menetapkan uang tebusan 200 juta dollar bagi pembebasan Yukawa dan Goto, kelompok ISIS, yang menguasai sejumlah bagian besar wilayah Suriah dan Irak, mengubah taktik dan menuntut Yordania membebaskan Rishawi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com