Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khawatir Air France Kolaps, PM Perancis Minta Pilot Hentikan Demo

Kompas.com - 17/09/2014, 20:17 WIB

KOMPAS.com - Lantaran khawatir maskapai penerbangan Air France kolaps, Perdana Menteri (PM) Perancis Manuel Valls menyerukan agar para pilot perusahaan penerbangan milik negara itu menghentikan demo. "Perancis bisa kehilangan pamor sebagai destinasi pariwisata dunia andai unjuk rasa pilot terus berlangsung," kata Valls.

Valls mengingatkan ihwal kerugian yang juga bakal muncul andai pilot bergeming. "Saya minta para pilot bernegosiasi kembali," seru Balls.

Air France adalah maskapai patungan dengan KLM, maskapai penerbangan milik pemerintah Belanda. Unjuk rasa para pilot membuat maskapai itu kehilangan duit 15 juta euro per hari.

Pada hari ini, tulis AFP,  Air France sudah membuka empat dari sepuluh destinasinya. Para pilot, yang berdemo sejak pekan lalu menuntut kenaikan gaji. Mereka juga menolak kebijakan pemindahan ke unit grup penerbangan berbiaya rendah, Transavia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com