Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Bus Jemaah Haji Mogok di Antara Jeddah-Madinah

Kompas.com - 07/09/2014, 15:43 WIB

MAKKAH, KOMPAS.com – Kepala Seksi Perlindungan Jamaah Haji Daker Jeddah, Mohamad Zari Hasan melaporkan, selama kedatangan jamaah haji dari Senin (1/9/2014) hingga Minggu (7/9/2014) dini hari, pihaknya menerima tiga laporan bus "Hafil" yang mogok di tengah jalan saat perjalanan dari Bandara Jeddah ke Kota Madinah.

Perjalanan bus yang semula 5-6 jam sudah tiba di Madinah akhirnya molor hingga 8-10 jam. Namun, kata dia, berkat komunikasi yang cepat antara ketua rombongan di dalam bus dengan Seksi Perlindungan Jamaah, teknisi dari bus Hafil segera menangani kerusakan mesin bus tersebut dan akhirnya bus bisa beroperasi kembali.

"Untungnya, teknisinya cepat datang dan bus kembali melaju ke Madinah," tuturnya, kepada tim Media Center Haji (MCH) Daerah Kerja Jeddah, Minggu (7/9/2014).

Kepala Daerah Kerja Jeddah, Ahmad Abdullah Yunus mengatakan, pihaknya sudah mengajukan protes kepada Naqoba -semacam Organda di Indonesia - agar sejumlah bus ditingkatkan kapasitasnya.

Hal ini demi kenyamanan dan keamanan jamaah calon haji asal Indonesia sehingga mereka menikmati perjalanan selama menjalani ibadah haji di Madinah, Makkah, dan Jeddah.

Meski, pihaknya memahami bila kebijakan transportasi sudah menjadi kewenangan Kerajaan Arab Saudi melalui Naqoba. "Di Makkah dan Madinah kita bisa upgrade, di sini susah, tidak bisa memilah-milah," kata Abdullah di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah.

Sejauh ini, Pemerintah Indonesia menjalin kerja sama dengan Naqoba di Arab Saudi untuk delapan rute pemberangkatan. Dari delapan rute itu, mutu bus di empat rute sudah di-upgrade. Yakni dari bus jurusan Makkah ke Jeddah, Makkah ke Madinah, Madinah ke Makkah, dan Madinah ke Jeddah.

Sedangkan kualitas bus jurusan Jeddah ke Madinah, Jeddah ke Makkah, Bandara Madinah ke pemondokan di Madinah dan Pemondokan di Madinah ke Bandara Madinah, masih belum bagus alias tanpa toilet, bagasi di atap bus, dan posisi duduk berdempetan.(Kholish Chered)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com