Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paus Kecam "Penghancuran" Suriah

Kompas.com - 09/04/2014, 19:25 WIB
KOMPAS.com - Dalam audiensi umum di Lapangan Santo Petrus Vatikan, Paus Fransiskus mengecam apa yang dikatakannya sebagai "penghancuran" Suriah. Kecaman itu, tulis AP pada Rabu (9/4/2014) muncul pascapembunuhan terhadap seorang seorang imam Katolik, Pastor Frans van der Lugt dari Serikat Jesus pada Senin (7/4/2014) di Homs."Semoga semua senjata musnah. Tidak ada lagi perang, tidak ada lagi penghancuran,"katanya di hadapan sekitar 45.000 orang.

Terhadap mendiang Pastor van der Lugt, Paus Fransiskus mengatakan kalau sosok gaek yang sudah 50 tahun tinggal di Suriah itu amat mencintai semua rakyat baik pemeluk Kristen maupun Islam. "Meninggalnya Pastor van der Lugt meninggalkan rasa sakit mendalam dalam hati saya. Hal itu membuat saya memikirkan rakyat yang menderita dan mati di Suriah," katanya.

Lebih lanjut, Paus mengatakan kalau dialog dan rekonsiliasi menjadi hal penting di Suriah. Paus juga meminta komunitas internasional tidak lagi memasok senjata kepada pemerintah dan kelompok oposisi di Suriah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com