Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boko Haram Bunuh 29 Siswa Sekolah Menengah

Kompas.com - 25/02/2014, 19:25 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Kelompok Boko Haram diduga kuat membunuh 29 siswa sekolah menengah pertama di Buni Yadi di Yobe pada Selasa (25/2/2014) dini hari. Saat kejadian, para siswa dari sekolah pemerintah itu tengah tertidur lelap di dalam asrama. "Ini kejadian pembunuhan siswa sekolah termutakhir oleh Boko Haram,"kata Juru Bicara Militer Nigeria Lazarus Eli.

Catatan menunjukkan Boko Haram melarang sekolah berpendidikan Barat. Kelompok ini mengusung prinsip Islam garis keras. "Siswa yang dibunuh kebanyakan berusia 11-18 tahun,"kata Lazarus Eli.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Yobe Sanusi Rufai kepada AFP  mengatakan masih terus melakukan penyelidikan terkait kejadian itu. Pihak pemerintah Buni Yadi juga terus melakukan upaya-upaya untuk menanggulangi kerusakan akibat kekerasan tersebut.

Yobe adalah satu dari tiga kawasan di Timur Laut Nigeria yang ditetapkan dalam kondisi darurat setelah pemerintah melansir perang terhadap Boko HAram. Masih di Yobe, pembunuhan terhadap siswa sekolah terjadi pada September 2013. Korban tewas di sekolah pertanian tersebut ada 40 orang.
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com