Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sergap Konvoi Tentara, Teroris Abu Sayyaf Tewaskan Marinir Filipina

Kompas.com - 11/02/2014, 15:15 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Kelompok teroris Abu Sayyaf menyergap konvoi tentara Filipina di kawasan Selatan negeri itu pada Selasa (11/2/2014) pagi. Insiden itu menewaskan satu anggota tentara marinir Filipina. Informasi mengenai penyergapan ini, tulis AP , berasal dari pejabat Brigade Kedua Marinir Filipina Kapten Ryan Lacuesta.

Menurut penuturan pasukan marinir dan warga sipil tengah menuntaskan program penanaman pohon di kawasan tersebut. Mereka berkonvoi menuju Jolo di Parang, Provinsi Sulu. Di situlah, penyergapan terjadi.

Lacuesta menambahkan kalau sempat terjadi kontak tembak dengan kelompok Abu Sayyaf sekitar 1,5 jam. Kelompok teroris itu saat penyergapan beranggotakan sekitar 20 personel. Insiden itu juga melukai lima warga sipil. Hingga berita ini diunggah, belum ada komentar dari kelompok Abu Sayyaf.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com