Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Miliarder Jual Detektor Bom Palsu

Kompas.com - 24/04/2013, 10:55 WIB

KOMPAS.com — Miliarder Inggris James McCormick, 56 tahun, divonis bersalah atas tiga kasus penipuan karena menjual detektor bom palsu. Alat bernama Advanced Detection Equipment dijual seharga 40.000 dollar AS (Rp 378 juta) per unit di Irak, Georgia, Arab Saudi, dan Nigeria.

McCormick dari Langport, Somerset, Inggris, mendapat pemasukan sebesar 76 juta dollar AS (Rp 739,2 miliar) dari bisnis detektor palsu ini. Ia memasarkan detektor itu ke militer, pemerintah, polisi, dan bahkan PBB.

McCormick mengklaim bahwa detektor itu bisa melacak "semua bentuk penyamaran." Namun, jaksa Richard Whittam QC mengatakan "alat tersebut tidak berfungsi, dan ia tahu hal itu." Jaksa mengatakan alat itu tidak berfungsi dan tidak memiliki dasar keilmuan apa pun.

Irak menghabiskan uang 40 juta dollar AS untuk membeli 6.000 alat pada 2008 dan 2010.

"Alat itu digunakan di berbagai pos pemeriksaan di Irak dalam periode tersebut. Jelas bahwa warga sipil dan personel militer berada dalam bahaya dengan mengandalkan alat itu," kata Detektif Inspektur Ed Heath dan Kepolisian Avon and Somerset, yang memimpin penyelidikan.

"McCormick menunjukkan ketidakpedulian pada keselamatan orang-orang yang menggunakan alat tersebut untuk keselamatan dan perlindungan mereka."

McCormick mendapat pembebasan bersyarat dan akan dijatuhi hukuman pada 2 Mei mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com