Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ibu Rupert Murdoch Meninggal, Usia 103 tahun

Kompas.com - 06/12/2012, 06:56 WIB
L Sastra Wijaya

Penulis

MELBOURNE, KOMPAS.com - Dame Elisabeth Murdoch, seorang tokoh yang berjiwa sosial dan ibu dari salah satu tokoh media paling berpengaruh di dunia, Rupert Murdoch, meninggal dunia hari Rabu (5/12/2012) pada usia 103 tahun.

Elisabeth meninggal di rumahnya di pinggiran kota Melbourne. Dalam pernyataan kepada media, Rupert Murdoch mengatakan, ibunya akan dikenang oleh ribuan warga Australia karena sikap dermawan yang diperlihatkannya selama hidupnya.

"Kami kehilangan seorang ibu yang paling baik, namun kami juga bersyukur atas rasa sayang dan sikap bijaknya selama hidupnya," kata pernyataan tersebut seperti yang dimuat oleh berbagai media Australia, Kamis (6/12/2012).

"Selama hayatnya, ibu yang menunjukkan pengabdian nyata bagi masyarakat banyak," tambah Murdoch. Elisabeth meninggal di rumahnya Cruden Farm, di Langwarrin, di kawasan tenggara Melbourne, rumah dan taman seluas 54 hektar yang sudah lama menjadi milik keluarga Murdoch.

Dame Elisabeth adalah istri dari Sir Keith Murdoch, dan ibu dari empat anak termasuk Rupert Murdoch, Anne Kantor, dan Janet Calvert Jones. Putri tertuanya, Helen Handbury, meninggal pada tahun 2004. Elisabeth juga meninggalkan 77 keturunan langsung, termasuk 50 buyut dan 6 cucu buyut.

Sebagai pelindung berbagai yayasan seni, Elisabeth merayakan ulang tahunnya yang ke-103 bulan Februari lalu dengan menghadiri sebuah konser yang dibuat untuk menghormati jasanya di Melbourne Recital Center.

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L. Sastra Wijaya, untuk berbagai kegiatan amal yang ditekuninya, Elisabeth mendapat tanda jasa Companion of the Order Australia, dan pada tahun 1963 mendapat gelar Dame (Commander of the Most Excellent Order of the British Empire) dari Ratu Elizabeth.

Setiap tahunnya, Dame Elisabeth memberi dukungan kepada lebih dari 100 yayasan sosial dan mengatakan membantu orang lain merupakan hal yang paling penting dalam hidup ini dan paling memuaskan.

"Selalulah bersikap optimistis - dan selalu pikiran orang lain sebelum kamu memikirkan diri sendiri," kata Elisabeth dalam salah satu wawancara guna memperingati ulang tahunnya yang ke-100.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com