Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chavez: Hidup Saya Seperti Novel

Kompas.com - 30/09/2011, 11:05 WIB

CARACAS, KOMPAS.com — Presiden Venezuela Hugo Chavez dilarikan ke rumah sakit militer akibat mengalami gagal ginjal. Begitulah laporan El Nuevo Herald, surat kabar yang terbit di Miami, Amerika Serikat, Kamis (29/9/2011).

Chavez sendiri yang langsung membantah kabar itu dengan berbicara langsung melalui televisi pemerintah. "Saya sehat, dan baru menikmati kopi pertama hari ini. Buat orang-orang yang tidak menyukai saya dan ingin saya sakit, sial bagi mereka," kata Chavez melalui sambungan telepon. El Nuevo Herald yang "mengutip sumber-sumber yang tidak disebut identitasnya" melaporkan Chavez dilarikan ke rumah sakit pada Selasa.

"Kondisinya (Chavez) sangat serius. Saat tiba di rumah sakit, kondisinya cukup serius dan karena itulah dia dibawa ke unit gawat darurat," El Nuevo melaporkan melalui laman beritanya.

Bantahan awal dilontarkan Menteri Penerangan Andres Izarra melalui Twitter. "Yang harus dikirim adalah para jurnalis Nuevo Herald ke rumah sakit jiwa."

Chavez menyindir El Nuevo yang menyebut "sumber-sumber yang tidak disebut namanya". "Sumber lain mengaku melihat saya meninggalkan rumah dalam kondisi buruk menuju rumah sakit. Seperti novel saja," selorohnya.

Beberapa bulan lalu, Chavez menjalani operasi kanker di Kuba, disusul empat kali kemoterapi.

"Saya minta rakyat Venezuela tidak memedulikan gosip-gosip itu. Saya sendiri orang pertama yang akan menjelaskan setiap kesulitan dalam setiap proses. Sampai saat ini tidak ada kesulitan yang melebihi normal."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com