Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 TKI dan Wartawan Dievakuasi ke Tunisia

Kompas.com - 19/04/2011, 07:29 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Kedutaan Besar Republik Indonesia di Tunis, Tunisia, mengevakuasi dua warga Indonesia dan seorang wartawan Metro TV dari Libya melalui perbatasan Tunisia karena situasi Libya makin memanas.

Tim evakuasi yang dipimpin Sekretaris Kesatu KBRI Tunis Boy Dharmawan pada akhir  pekan menjemput wartawan Metro TV, Mahendro, yang melintasi perbatasan bersama dua diplomat Uni Afrika, demikian keterangan pers KBRI Tunis yang diterima di London, Senin (18/4/2011).

Kedua warga Indonesia yang bekerja sebagai tenaga kerja wanita adalah Kenah Binti Sahuri (36)  asal Subang, Jawa Barat, dan Nurhayati Binti Nadi (24) asal Bangkalan, Madura. Mereka berhasil keluar dari Libya dengan selamat setelah melalui perjalanan yang cukup menegangkan.

Mereka dijemput sejak beberapa hari ini. Situasi keamanan di perjalanan antara Tripoli ke perbatasan cukup mencekam menyusul meningkatnya konflik kekuatan pro dan anti-Khadafy.

Para petugas perbatasan Tunisia dan para aktivis LSM menyebutkan, sejak satu minggu ini, terutama pada hari Rabu, terus terdengar dentuman tembakan senjata berat di daerah-daerah yang tak jauh dari perbatasan Tunisia.

Kedua warga Indonesia yang dievakuasi menggambarkan rasa ketakutan mereka selama dalam perjalanan karena banyaknya pos penjagaan yang dijaga oleh milisi pro-Khadafy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com