Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aristide Dapat Paspor Baru dari Haiti

Kompas.com - 08/02/2011, 08:31 WIB

PORT AU PRINCE, KOMPAS.com - Pemerintah Haiti, Senin, mengeluarkan paspor baru bagi bekas presiden Jean-Bertrand Aristide, yang memungkinkannya untuk mengakhiri pengasingannya di Afrika Selatan dan kembali ke Haiti. "Paspor itu dikeluarkan Senin. Semua formalitasnya telah selesai," kata seorang pejabat pemerintah, yang berbicara tanpa menyebut nama. Ia menambahkan, dokumen itu telah diserahkan kepada salah seorang pengacara Aristide, Ira Kurzban.

Kurzban, yang berkantor di Miami, telah tiba dalam beberapa hari terakhir ini di Haiti untuk menerima kepemilikan paspor itu, pejabat tersebut menambahkan.

Aristide telah tinggal di Afrika Selatan sejak diusir tahun 2004, dan dalam beberapa bulan belakangan ini ia berulang kali minta diperbolehkan pulang ke negara Karibea itu.

Pemimpin yang pertama terpilih secara demokratis itu, yang terpaksa melarikan diri di tengah pemberontakan rakyat setelah dua masa jabatan sebagai presiden, mengatakan ia ingin pulang untuk membantu orang-orang sebangsanya. Haiti telah dalam kekacauan sejak gempa pada Januari 2010 yang merusak negara itu dan menewaskan 250.000 orang serta membuat 1,3 juta orang tanpa rumah.

Pemilihan presiden juga telah menambah ketegangan, dengan putaran kedua pemilihan dijadwalakn pada 20 Maret setelah cukup lama ditangguhkan. Bulan lalu, bekas diktator Jean-Claude "Baby Doc" Duvalier kembali dari sekitar dua dasawarsa di pengasingan, juga meningkatkan ketegangan di negara yang beberapa tahun terkenal karena pergolakan politik dan pertumpahan darahnya itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com