Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geng Narkoba Tarung, 13 Orang Tewas

Kompas.com - 26/12/2010, 07:05 WIB

CIUDAD JUAREZ, KOMPAS.com — Libur hari raya Natal pun tak mencegah kerusuhan berdarah terjadi di "ibu kota pembunuhan" Meksiko, Ciudad Juarez.

Selama dua hari terakhir, sudah 13 orang tewas di kota itu karena ditembak terkait pertarungan antaranggota geng obat-obatan terlarang atau narkoba.

Menurut aparat berwenang di negara bagian Chihuahua, sebanyak 11 orang ditembak pada hari Jumat, sementara dua lainnya ditembak mati tepat pada hari raya Natal. 

Sebelumnya, lebih dari 12.000 kasus pembunuhan terjadi sepanjang tahun 2010 akibat perang geng obat bius yang ganas selama empat tahun terakhir. Total korban tewas mencapai 30.000 orang sejak Presiden Felipe Calderon melancarkan serbuan militer yang masif terhadap kartel-kartel obat bius.

Selama operasi militer itu, aparat keamanan mengklaim sudah meringkus lebih dari 27.000 tersangka anggota geng obat bius, termasuk menahan 17.000 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com