Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Guru di AS Dituduh Curi Perlengkapan Sekolah Senilai Rp 115 Juta

Kompas.com - 06/09/2019, 22:24 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Seorang guru sekolah menengah di Amerika Serikat ditahan setelah kedapatan mencuri perlengkapan sekolah bernilai lebih dari 8.200 dollar AS (sekitar Rp 115 juta).

Sherran Fields (44), bekerja di sekolah umum I.S 59 di Springfield Gardens, Queens, New York.

Pada hari pertama sekolah di tahun ajaran baru, Rabu (4/9/2019), Fields ditahan petugas polisi karena diduga mencuri program komputer yang digunakan oleh siswa dan guru sains, menurut keterangan polisi, Kamis (5/9/2019).

Fields, yang merupakan guru sains kelas VIII, tertangkap kamera pengawas saat diduga mencuri suplai teknologi milik sekolah, termasuk kurikulum digital dan buku kerja, antara pukul 10.20 hingga 12.20, pada 21 Agustus lalu.

Baca juga: Guru Ini Dikecam karena Suruh Murid Pakai Kotak Kardus di Kepala

Tindakan Fields menuai kecaman dari para orangtua siswa.

"Sangat mengecewakan karena dia mencuri dari anak-anak kami. Itu merupakan perbuatan yang tidak bisa dibenarkan," kata salah satu orangtua siswa.

Akibat perbuatan guru tersebut, kegiatan di hari pertama sekolah setelah liburan musim panas menjadi kacau, demikian kata seorang administrator sekolah.

"Saya tidak tahu apa yang sedang terjadi. Saya bisa memberitahu Anda bahwa itu menyebabkan kekacauan di hari pertama," ujarnya dengan syarat anonim.

Baca juga: Cemburu, Ibu 4 Anak Ini Teror dan Ancam Bunuh Guru Anaknya

Juru bicara Departemen Pendidikan Danielle Filson mengatakan, Fields akan tetap dapat ditugaskan kembali sambil menunggu hasil penyelidikan dari kasus ini.

"Perilaku yang diduga dilakukan tersangka ini sama sekali tidak bisa diterima. Kami memindahtugaskan guru ini jauh dari siswa ketika kami menyadari kejadian ini," ujarnya.

Dilansir New York Post, Fields didakwa atas perbuatan kriminal pencurian besar-besaran dan kepemilikan atas barang curian.

"Dia seharusnya dijadwalkan didakwa di pengadilan pidana Queens pada hari Kamis, tetapi justru dibawa ke rumah sakit dengan 'masalah medis' yang dideritanya saat ditahan," kata jaksa penuntut.

Baca juga: Hilang 16 Tahun, Guru di China Ditemukan Tewas Tertimbun di Bawah Sekolah

Field dilaporkan telah bekerja sebagai tenaga pengajar di I.S 59 Springfield Gardens sejak 2006.

Dia mulai bekerja untuk Departemen Pendidikan sebagai guru pengganti pada tahun 2002 dan menjadi guru penuh waktu di sekolah JHS 194 William Carr di Queens pada 2003.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com