Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Presiden Zimbabwe Robert Mugabe Meninggal, Ini Ucapan Belasungkawa Para Pemimpin Negara

Kompas.com - 06/09/2019, 21:18 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber Reuters,AFP

KOMPAS.com - Mantan presiden Zimbabwe, Robert Mugabe meninggal dunia, Jumat (6/9/2019), di Singapura, sekitar pukul 10.40 waktu setempat.

Mugabe, presiden pertama pasca-kemerdekaan sekaligus bapak pendiri negara Zimbabwe, meninggal karena sakit yang dideritanya sejak lama.

Mugabe yang mengundurkan diri dari jabatan presiden setelah lebih dari 30 tahun berkuasa pada November 2017 lalu itu, juga telah menjalani perawatan di rumah sakit di Singapura sejak April lalu, menurut BBC.

Sejumlah pemimpin negara-negara di dunia pun turut menyampaikan belasungkawa atas kepergian mantan diktator itu.

Baca juga: 5 Fakta tentang Mugabe yang Belum Pernah Terkuak Publik

Berikut ini sejumlah pemimpin negara di dunia yang menyampaikan ucapan belasungkawa kepada Mugabe:

1. Presiden Zimbabwe Emmerson Mnangagwa

Mnangagwa terpilih menjadi presiden Zimbabwe setelah memenangi pemilu pada Juli tahun lalu. Dia juga merupakan mantan wakil presiden Mugabe saat masih berkuasa.

"Dengan sangat sedih, saya mengumumkan kematian bapak pendiri Zimbabwe sekaligus mantan presiden Robert Mugabe," tulis Mnangagwa, dalam twitnya.

"Mugabe adalah ikon pembebasan, seorang pan-Afrika yang mendedikasikan hidupnya untuk kemerdekaan dan pemberdayaan rakyatnya."

"Kontribusinya bagi sejarah bangsa dan benua kita tidak akan pernah dapat dilupakan. Semoga jiwanya beristirahat dalam kedamaian abadi," lanjut Mnangagwa.

Baca juga: Mantan Presiden Zimbabwe Robert Mugabe Duduk di Kursi Roda dalam Foto Sebelum Meninggal

Halaman:
Sumber Reuters,AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com