Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serang Temannya yang Bernama Batman, Kurir Singapura Dihukum Penjara

Kompas.com - 15/08/2019, 19:14 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber SCMP

SINGAPURA, KOMPAS.com - Seorang kurir jasa pengiriman makanan di Singapura dijatuhi hukuman penjara dua setengaah tahun ditambah enam pukulan cambuk, setelah terbukti bersalah melukai rekannya, sesama kurir, yang bernama Batman.

Eng Guan Hong (40), merupakan rekan kerja Batman (29), di perusahaan jasa pengiriman makanan Foodpanda di Singapura.

Mereka berdua bertugas melakukan pengiriman makanan di area yang sama serta sama-sama bergabung dalam grup WhatsApp bersama dengan kurir pengiriman lainnya.

Insiden penyerangan terhadap Batman oleh Eng terjadi pada Januari lalu.

Baca juga: Singapura Tingkatkan Keamanan Untuk Berantas Pencucian Uang

Perselisihan keduanya berawal pada 28 Januari lalu, saat Eng mengirim pesan suara ke grup obrolan di WhatsApp, jika perusahaan mereka, Foodpanda akan memiliki skema baru bagi para kurir.

Eng kemudian mengatakan jika ada yang tidak mendaftar untuk skema baru tersebut maka dia adalah seseorang yang benar-benar bodoh.

Pertengkaran bermula saat Batman, yang tersinggung dengan istilah "bodoh" yang digunakan Eng, memperingatkan rekannya itu.

Perselisihan kecil itu kemudian berubah semakin serius dengan Eng menantang Batman untuk bertemu secara langsung dan menyelesaikan perselisihan di antara mereka.

Sekitar pukul 14.40 siang hari yang sama, keduanya bertemu di luar kantor Foodpanda di Somerset.

Eng mempersenjatai diri dengan pisau lipat sepanjang 10,5 sentimeter yang disembunyikan di saku belakang celananya. Dia juga membawa helm.

Baca juga: Berkunjung ke Singapura, Cicipi 5 Makanan Khasnya

Setelah keduanya bertemu, Eng tanpa basa-basi langsung menyerang Batman. Dia mengayunkan helm ke arah rekan kerjanya itu secara berulang-ulang yang coba ditahan Batman dengan lengan kirinya.

Kemudian Eng mengambil pisau lipat dari dalam saku dan digunakannya untuk menyerang Batman, yang kemudian terjatuh saat berusaha menghindar dengan berjalan mundur.

Setelah Batman terjatuh, Eng mulai menggunakan pisau tersebut untuk melukai wajah Batman berulang kali.

Perkelahian keduanya baru berhenti setelah rekan-rekan kurir Foodpanda lainnya datang untuk melerai mereka berdua.

Batman yang terluka kemudian dibawa rekan kurir lainnya berjalan ke kantor polisi untuk membuat laporan, sebelum kemudian ke rumah sakit untuk merawat luka-lukanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com