Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/07/2019, 11:51 WIB
Rosiana Haryanti,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 111 tahun lalu, tepatnya 26 Juli 1908, Federal Bureau of Investigation (FBI) atau Biro Investigasi Federal Amerika Serikat berdiri.

Melansir situs FBI, saat itu Jaksa Agung AS Charles Bonaparte memerintahkan sekelompok penyelidik federal yang baru direkrut untuk melapor kepada Kepala Pemeriksa Stanley W. Finch dari Departemen Kehakiman.

Setelah menjadi pengacara nasional, dia menyadari bahwa posisinya terikat dan tidak leluasa untuk mengatasi kejahatan terutama korupsi yang saat itu menigkat.

Lembaganya bahkan tidak memiliki regu penyelidik kecuali beberapa gen khusus.

Baca juga: FBI: Rusia Masih Jadi Ancaman Pemilu Presiden AS 2020

Bonaparte juga menyadari bahwa dirinya tidak emiliki wewenang khusus atas para penyelidik ini.

Memo pendek tertanggal 26 Juli 1908, yang ditandatangani oleh Jaksa Agung, Charles J. Bonaparte,. Memo ini menggambarkan pasukan reguler agen khusus yang tersedia untuk menyelidiki kasus-kasus tertentu dari Departemen Kehakiman dan diperingati sebagai kelahiran resmi Biro Investigasi Federal, yang dikenal di seluruh dunia saat ini sebagai FBI.FBI Memo pendek tertanggal 26 Juli 1908, yang ditandatangani oleh Jaksa Agung, Charles J. Bonaparte,. Memo ini menggambarkan pasukan reguler agen khusus yang tersedia untuk menyelidiki kasus-kasus tertentu dari Departemen Kehakiman dan diperingati sebagai kelahiran resmi Biro Investigasi Federal, yang dikenal di seluruh dunia saat ini sebagai FBI.
Sebelumnya, Departemen Kehakiman AS tidak memiliki penyelidik yang terorganisir untuk mengumpulkan bukti.

Biasanya, pengumpulan bukti bergantung pada detektif yang disewa dari Secret Service serta para detektif pribadi.

Sistem ini berjalan selama bertahun-tahun hingga pada 1906 Kongres AS mulai mempertanyakannya.

Setelah itu, Departemen Kehakiman mulai mempekerjakan 10 orang mantan pegawai Secret Service untuk bergabung dengan Kantor Kepala Pemeriksa.

Baca juga: FBI Diminta Selidiki Aplikasi #AgeChallenge FaceApp yang Viral

Hari pertama mereka bekerja, 26 Juli 1908, kemudian menjadi hari lahirnya FBI.

Badan ini pun digunakan untuk menyelidiki para penjahat yang menghindari penuntutan karena melewati batas negara.

Sebelumnya, mereka leluasa pergi ke negara bagian lain untuk menghindari tuntutan atas kejahatan yang dilakukan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com