Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Berizin, Penyanyi Pop Maggie Lindemann Ditahan Saat Tampil di Malaysia

Kompas.com - 05/07/2019, 22:30 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber AFP

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Seorang penyanyi pop asal Amerika Serikat Maggie Lindemann mendapat pengalaman tidak menyenangkan saat tampil di Malaysia.

Pelantun lagu "Pretty Girl" itu diciduk pihak imigrasi Malaysia setelah disebut tidak memiliki izin yang sesuai untuk melakukan pertunjukkan.

Dilansir AFP, Maggie yang berusia 20 tahun itu ditahan saat melakukan pertunjukan di sebuah pusat perbelanjaan di Kuala Lumpur, pada 21 Juni lalu. Dia pun mengungkapkan perasaannya terkait pengalaman ditahan di negeri asing.

"Saya minta maaf kepada para penggemar yang telah datang ke acara di Malaysia," tulis Lindemann dalam postingan di akun Instagram miliknya.

"Saya ditahan dan ditangkap di tengah-tengah set saya dan dikurung seperti di neraka hidup," lanjutnya.

Baca juga: Penyanyi Inggris Joss Stone Dideportasi dari Iran

Kepala imigrasi Kuala Lumpur, Hamidi Adam, mengatakan dia ditahan setelah dianggap gagal memiliki perizinan yang sesuai bagi seorang artis untuk tampil di Malaysia.

Petugas imigrasi menahannya setelah menerima informasi dan Maggie dibebaskan sehari setelahnya.

"Dia ingin melakukan pertunjukan di negara kami, maka dia harus mengajukan permohonan izin kunjungan profesional," ujar Hamidi kepada AFP.

"Tetapi pihak penyelenggara tidak mendengarkan saran kami dan mereka tetap melakukan pertunjukan," imbuhnya.

Akibat penahanan itu, Lindemann mengaku tidak dapat menyelesaikan tur Asia-nya, yang juga termasuk di Singapura dan Vietnam, yang dijadwalkan setelah penampilannya di Malaysia.

Ini menjadi kasus terbaru yang melibatkan warga asing yang berkunjung ke Malaysia, yang ditahan lantaran melanggar aturan perizinan yang mewajibkan artis, maupun penampil untuk memiliki izin khusus.

Sebelumnya, pada 30 Juni, tiga perempuan Jepang dan seorang pria Spanyol ditahan dalam penggerebekan di sebuah festival cosplay di luar Kuala Lumpur. Keempatnya disebut berpartisipasi dalam pertunjukan tanpa dokumen yang sesuai.

Baca juga: Tampil di Festival Tanpa Izin, 3 Cosplayer Asal Jepang Ditahan Imigrasi Malaysia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com