Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cerita Jokowi di Majalah Gaya Hidup Arab Saudi

Kompas.com - 05/07/2019, 07:54 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo kembali mendapat sorotan media internasional.

Bukan media politik atau ekonomi, kali ini mantan Gubernur DKI Jakarta itu tampil pada sampul majalah lifestyle Arab Saudi bernama Arrajol.

Arrajol merupakan majalah dengan target pasar kalangan laki-laki muda dewasa dengan kelas ekonomi high-end atau elit.

Arrajol mulai terbit pada Mei 1992 oleh Saudi Research and Marketing Group yang juga pemilik sejumlah media seperti Arab News maupun Asharq al Awsat.

Secara rutin, Arrajol menyajikan artikel yang cocok dengan menyasar pembaca kalangan pengusaha yang kaya, elite, dan berpengaruh baik di Saudi maupun negara Arab lain.

Majalah itu menampilkan berbagai tokoh dunia antara lain Presiden Palestina Mahmoud Abbas, Presiden Mesir Abdel Fattah el-Sisi, hingga Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman.

Baca juga: Jokowi Jadi Sampul Majalah Gaya Hidup Arab Saudi, Ini Alasannya

Apa saja yang dibahas soal Jokowi dalam pemberitaan di majalah itu? Berikut ini 6 faktanya:

1. Penilaian redaksi

Pada artikel yang dimuat sebanyak 14 halaman Arrajol edisi Mei 2019, Jokowi disebut sebagai sosok yang sederhana, tetapi menonjol.

“Dia dipilih oleh majalah Arrajol untuk menghiasi cover majalah sekaligus menyoroti perjalanan hidupnya yang menonjol baik kehidupan pribadi maupun umum," kata redaksi dalam prakatanya.

Jokowi juga disebut sebagai sosok bersih, rendah hati, dan sederhana, yang datang dari luar kalangan politik atau militer.

Oleh karena itu, majalah ini banyak menyorot kehidupan Jokowi mulai dari ranah pribadi hingga posisinya sebagai kepala negara.

2. Cerita masa lalu

Arrajol juga mengangkat kisah masa kecil Jokowi di kampung kawasan permukiman miskin yang kerap terendam banjir jika musim penghujan tiba.

Ia bukan dari kalangan kaya-raya, akan tetapi, sebut Arrajol, ada saja hal ajaib terjadi dalam kehidupannya sehingga sampailah ia di titik sekarang.

Jokowi muda, jauh sebelum masuk ke dunia politik, adalah pengusaha kayu atau perabot yang terbuat dari kayu jati. Ia menggeluti usaha ini karena melanjutkan bengkel kayu milik sang ayah.

Tidak selalu mulus, usaha bapak 2 putra ini sempat nyaris bangkrut. Untungnya, perusahaan Jokowi yang diberi nama Rakabu ini sempat diberi pinjaman sebesar Rp 500 juta dari Perusahaan Gas Negara.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com