Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kisah Inspiratif Kosmonot dan Astronot di Ruang Angkasa...

Kompas.com - 19/03/2019, 12:23 WIB
Aswab Nanda Prattama,
Bayu Galih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Luar angkasa menyimpan berjuta misteri. Rasa ingin tahu yang dimiliki manusia tentu saja menjadikan luar angkasa menarik untuk jadi tujuan eksplorasi.

Misi perjalanan ke luar angkasa merupakan salah satu pencapaian terbesar manusia yang telah dimulai sejak pertengahan abad ke-20.

Sebelum dapat mengirimkan misi berawak dan mendaratkan manusia di bulan, misi antariksa dimulai dari hal paling sederhana, seperti mengirim manusia ke luar atmosfer atau ke orbit bumi.

Berikut sejumlah misi antariksa bersejarah itu:

1. Manusia pertama di angkasa

Kapsul Vostok 1 yang digunakan Yuri Gagarin saat mengorbit Bumi pada 12 April 1961 dipamerkan di Museum Energi, Moskwa.Wikipedia Kapsul Vostok 1 yang digunakan Yuri Gagarin saat mengorbit Bumi pada 12 April 1961 dipamerkan di Museum Energi, Moskwa.
Pada 12 April 1961, kosmonot Uni Soviet Yuri Gagarin mencetak rekor sebagai manusia pertama yang mencapai luar angkasa.

Dengan menggunakan wahana luar angkasa Vosvok 1, kosmonot berusia 27 tahun saat mencetak rekor itu berada di dalam kapsulnya selama 89 menit.

Vostok 1 mengorbit bumi dengan ketinggian sekitar 300 kilometer dan sepenuhnya dikendalikan dengan sistem otomatis dari bumi.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Yuri Gagarin, Manusia Pertama di Orbit Bumi

Setelah kesuksesan misi itu, Gagarin yang sebelumnya hanya seorang pilot penguji dan teknisi itu langsung menjadi tokoh dunia.

Dia mendapatkan penghargaan Order of Lenin dan mendapatkan gelar pahlawan Uni Soviet. Banyak monumen dibangun di seluruh Uni Soviet dan banyak nama jalan diganti dengan menggunakan namanya.

Kesuksesan Uni Soviet mengirimkan manusia untuk kali pertama ke orbit bumi merupakan pukulan telak bagi Amerika Serikat yang merencanakan misi serupa pada Mei 1961.

2. Spacewalk pertama

Putin dan Alexei LeonovThe Guardian Putin dan Alexei Leonov
Pada 18 Maret 1965, Uni Soviet berhasil mencatatkan namanya dalam rekor yang dilakukan manusia dalam misi antariksa. Dua kosmonot Soviet Alexei Leonov dan Pavel Belyavev terbang menuju luar angkasa.

Mereka berangkat dari Kosmodrom Baykonur di Kazakstan yang notabene stasiun luar angkasa milik Soviet. Beberapa waktu kemudian, mereka berhasil mencapai daerah tujuan.

Ketika berada pada orbit bumi, Alexei Leonov membuka wahana luar angkasa Voskhod 2 dan dia keluar dari kapsul tersebut selama 12 menit dan melayang di angkasa dengan jarak sekitar 5 meter.

Kosmonot Uni Soviet, Alexey Leonov tercatat sebagai orang pertama yang berjalan di luar angkasa atau spacewalk. Keberhasilan ini peristiwa penting dalam misi pengangkutan pesawat berawak di orbit Bumi.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah, Manusia Pertama Berjalan di Luar Angkasa

Misi pertama telah berhasil, kini tantangan berikutnya adalah bagaimana keduanya kembali dengan selamat menuju Bumi. Kedua kosmonot itu dihadapkan pada posisi sistem yang tak berfungsi lagi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com