Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembunuhan Kim Jong Nam: Keluarga Minta Doan Thi Huong Tak Putus Asa

Kompas.com - 14/03/2019, 14:19 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

HANOI, KOMPAS.com - Doan Van Thanh tengah mencuci seprai jika saja putrinya, Doan Thi Huong, pulang ke rumah mereka di desa utara Vietnam.

Sebabnya, Doan Van Thanh mendengar Siti Aisyah pulang ke Indonesia setelah pengadilan Malaysia membebaskannya pada Senin lalu (11/3/2019).

Baca juga: Pembunuhan Kim Jong Nam: Malaysia Tolak Pembebasan Doan Thi Huong

Bersama Siti Aisyah, Thi Huong menjadi terduga pembunuh kakak tiri Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un, Kim Jong Nam, pada 13 Februari 2017.

Namun alangkah sedihnya Doan ketika mengetahui putrinya masih mendekam di penjara setelah jaksa penuntut menyatakan Huong harus menjalani sidang.

"Saya sangat sedih. Pemerintah memberi kami dukungan yang terbaik. Namun mereka tidak mengizinkannya. Apa yang bisa kami perbuat," ujar Doan.

AFP melansir Kamis (14/3/2019), pemerintah Vietnam melakukan lobi selama 11 jam kepada Malaysia untuk membebaskan Huong pada pekan ini.

Doan mengatakan dia sangat percaya putrinya tak bersalah. Dia bersikukuh Huong dijebak dalam pembunuhan Kim Jong Nam dan menjadi bagian dari prank TV.

Jika terbukti bersalah, Huong terancam mendapat hukuman gantung. "Saya sangat percaya Huong tidak bersalah," ujar sang ayah dari rumahnya di Provinsi Ham Dinh.

Doan mengaku sangat sedikit kabar mengenai putrinya sejak dia ditangkap. Hanya tiga percakapan telepon untuk menanyakan kondisi keluarga.

Dalam pesannya kepada perempuan 30 tahun itu, Doan meminta Huong untuk tidak putus asa, dan yakin suatu saat pemerintah Vietnam bakal membebaskannya.

"Tolong bersabar. Pemerintah Vietnam bakal mengupayakan agar engkau segera bebas," ucap Doan sebagai pesan yang menguatkan sang putri.

Ibu tiri Huong Nguyen Thi Vy mempertanyakan mengapa hanya Aisyah saja yang bebas, sementara anaknya tidak. Padahal dia yakin Huong tak bersalah.

"Sangat tidak adil. Kami meminta kepada pejabat paling senior di Malaysia untuk membebaskannya secepat mungkin," terang Nguyen.

Baca juga: Vietnam Minta Malaysia Juga Bebaskan Warganya yang Jadi Tersangka Pembunuh Kim Jong Nam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com