Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau "Ngantor" Naik Sepeda, Warga Belanda Dapat Potongan Pajak

Kompas.com - 24/02/2019, 15:47 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

Sumber CNN,WE Forum

AMSTERDAM, KOMPAS.com - Apa yang Anda ketahui tentang negeri Belanda?

Negeri kecil di Eropa itu tak hanya dikenal karena kincir angin atau bendungannya. Hal lain yang patut diperhatikan adalah soal kegemaran bangsa ini naik sepeda.

Menurut data dari situs resmi pemerintah Belanda www.goverment.nl, negeri itu bisa dikatakan sebagai negeri sepeda.

Baca juga: Belanda Segera Berlakukan Larangan Pakai Ponsel saat Bersepeda

Bagaimana tidak, saat ini Belanda berpenduduk 17 juta jiwa dan populasi sepeda di negeri itu mencapai 23 juta.

Sejak 2005, angka kepemilikansepeda di Belanda meningkat rata-rata 12 persen. Peningkatan kepemilikan sepeda juga berdampak pada pola perjalanan bangsa Belanda.

Menurut data pemerintah, sebanyak lebih dari 25 persen mobilitas rakyat negeri itu dilakukan dengan sepeda.

Pada 2016, tercatat 4,5 miliar perjalanan sepeda yang mencakup jarak 15,5 miliar kilometer.

Menjadi negeri sepeda nampanyak belum cukup bagi pemerintah Belanda.

Belum lama ini, pemerintah Belanda mengumumkan akan menginvestasikan 390 juta euro atau sekitar Rp 6,2 triliun untuk membangun infrastruktur bersepeda dan menciptakan 200.000 orang penunggang sepeda baru dalam tiga tahun.

Pemerintah Belanda juga akan mengembangkan 15 rute jalan "tol sepeda", 25.000 tempat parkir sepeda, dan lebih dari 60 fasilitas penyimpanan sepeda.

Demikian disampaikan Kementerian Infrastruktur dan Manajemen Air Belanda belum lama ini.

"Ambisi saya adalah memastikan warga bisa dengan mudah pergi ke sekolah atau tempat kerja, mengunjungikeluarga atau teman," kata Menteri Infrastruktur dan Manajemen Air, Stientje van Veldhoven.

Baca juga: Ngantor Naik Sepeda dan Skuter, Anggota Parlemen Lebanon Jadi Perhatian

Memang lebih dari 25 persen perjalanan di Belanda dihasilkan para penunggang sepeda.

Namun, dari seluruh perjalanan itu hanya 25 persennya yang terkait dengan pekerjaan sementara 37 persen hanya untuk bersenang-senang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com