Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WFP: Rakyat Timteng Butuh Dukungan Politik dan Keuangan dari Indonesia

Kompas.com - 23/01/2019, 13:10 WIB
Nibras Nada Nailufar,
Ervan Hardoko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Regional Timur Tengah, Afrika Utara, Asia Tengah dan Eropa Timur World Food Programme (WFP) Persatuan Bangsa-bangsa (PBB) Muhannad Hadi mengatakan rakyat Timur Tengah membutuhkan dukungan politik dan keuangan dari Indonesia.

Hal ini disampaikannya di sela-sela kunjungannya ke Jakarta, Indonesia untuk menemui Kementerian Luar Negeri dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) pada Rabu (23/1/2019).

"Rakyat di Yaman, Suriah, Irak, dan Timur Tengah berharap pada rakyat dan pemerintah Indonesia. Mereka berharap dan yakin akan mendapat dukungan di masa mendatang, ini salah satu alasan saya ke Jakarta, untuk menyampaikan pesan mereka," kata Hadi kepada Kompas.com, Rabu (23/1/2019).

Baca juga: WFP Prihatin dengan Keamanan Pangan di Rakhine, Myanmar

Hadi yang menyaksikan langsung konflik di Timur Tengah, mengaku rakyat korban peperangan, berkaca pada Indonesia. Mereka melihat bagaimana Indonesia mampu menyelesaikan konfliknya dengan damai.

Dalam pertemuan dengan pemerintah Indonesia, Hadi berharap Indonesia tak hanya memberi dukungan finansial untuk rakyat Timur Tengah.

"Salah satu hal yang kita harap dari Indonesia adalah seluruh dukungan yang bisa diberikan. Dan dukungan bukan hanya finansial, namun juga dukungan politik," ujar Hadi.

Apalagi, saat ini Indonesia adalah anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. Hadi meyakini, dengan posisi itu Indonesia bisa memberi tekanan politik terhadap konflik di Timur Tengah.

"Dukungan politik sangat diharapkan dari negara besar dan berpengaruh seperti Indonesia," kata dia.

Rakyat di sejumlah negara di Timur Tengah hingga saat ini masih menghadapi konflik dan peperangan.

Baca juga: Presiden Palestina Sebut Israel Hambat Pembangunan di Timur Tengah

Jutaan rakyat Suriah, Irak, Yaman, dan Lebanon, kini pergi mengungsi ke negara lain atau ke tempat penampungan dan mengandalkan bantuan pangan dari komunitas internasional.

Untuk periode 2018-2019, WFP membutuhkan sekitar 4,4 miliar dollar AS atau sekitar Rp 62,3 triliun untuk bantuan pangan bagi rakyat Timur Tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com