Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raja Salman Menjamu Presiden Baru Irak, Kedua Negara Mulai Akur?

Kompas.com - 19/11/2018, 15:32 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

Sumber AFP

RIYADH, KOMPAS.com - Hubungan antara Arab Saudi dan Irak disebut makin menghangat dengan kunjungan kedua pejabat negara dalam beberapa bulan terakhir.

Kini giliran Raja Salman yang menyambut kehadiran Presiden Irak yang baru Barham Saleh pada Minggu (18/11/2018).

Diwartakan AFP, Raja Salman bahkan menggelar jamuan makan dan membahas perkembangan regional dengan Saleh.

Baca juga: Raja Salman Lakukan Tur Dalam Negeri Pertama Sejak Naik Takhta

Sebagai informasi, pemimpin baru Irak itu sebelumnya mengunjung negara rival Saudi yaitu Iran pada Sabtu lalu. Dia bertemu dengan Presiden Iran Hasan Rouhani untuk meningkatkan perdagangan bilateral.

Pria berusia 58 tahun itu menghabiskan waktu semalam di Saudi guna memenuhi undangan dari kerajaan tersebut.

Secara terpisah, Menteri Luar Negeri Irak Ali al-Hakim, yanag juga menjadi bagian delegasi Saleh, menggelar pertemuan di Riyadh dengan Menteri Luar Negeri Saudi Adel al-Jubeir.

Usai bertahun-tahun mengalami ketegangan, Saudi dan Irak berupaya untuk menjalin hubungan kembali.

Seperti diketahui, setelah invasi yang dilakukan mantan diktator Irak Saddam Hussein terhadap Kuwait, Saudi memutuskan relasi dengan negara tersebut dan menutup pos perbatasan.

Namun, dengan sejumlah kunjungan antara kedua negara dalam beberapa bulan terakhir mengindikasikan mulai mencairnya hubungan.

Pada Oktober 2017, maskapai penerbangan Saudi melakukan penerbangan komersial pertamanya ke Baghdad dalam 27 tahun.

Irak berusaha untuk mendapat keuntungan ekonomi dari kedekatan hubungan dengan kerajaan kaya itu,guna membangun kembali negara usai mengalahkan kelompok ISIS.

Sementara Saudi terus mengembangkan hubungan dengan Irak untuk mengimbangi pengaruh Iran di Irak.

Baca juga: Iran-Irak Sepakat Bangun Zona Perdagangan Bebas

"Irak terjebak antara dua negara yang berkompetisi, Arab Saudi dan Iran," tulis kolumnis Abdulrahman al-Rashed di Arab News.

"Hubungan tiga pihak ini kusut dan kompeks," tulisnya.

"Ini bisa dilihat bagaimana pejabat senior di Irak memutuskan mereka ingin untuk menegaskan hubungan ini dan menghadapi dua pemerintahan," imbuhnya.

Tapi Iran memiliki pengaruh kuat di Irak sejak jatuhnya Saddam pada 2003, dan merupakan mitra kunci untuk menekan ISIS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com