Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Turis Inggris Dievakuasi dari Yacht yang Terbakar akibat Petir

Kompas.com - 05/11/2018, 13:49 WIB
Veronika Yasinta

Penulis

PHUKET, KOMPAS.com - Sebanyak 9 turis asal Inggris berhasil dievakuasi dari kapal Yacht yang terbakar akibat tersambar petir di Phuket, Thailand.

Diwartakan Metro, Minggu (5/11/2018), insiden tersebut terjadi pada Sabtu lalu sekitar pukul 16.30 sore waktu setempat.

Rombongan turis Inggris yang terdiri dari empat pasangan suami-istri dan seorang perempuan itu meringkuk di bawah dek saat petir terdengar dan ombak mengguncang kapal.

Baca juga: Otoritas Thailand Kesulitan Tangkap Buaya yang Berkeliaran di Phuket

Kemudian, petir menyambar dan menghancurkan yacht karena terbakar hebat. Tidak ada turis yang terluka dalam insiden tersebut.

Nelayan yang lewat kemudian mendekati kapal untuk membantuk kru kapal dan wisatawan.

"Ada 9 penumpang di kapal dan dibantu oleh kapal-kapal nelayan sehingga selamat. Tidak ada cedera atau kematian," ujar Letnan Kolonel Brapan Chanprakon.

"Departemen kepolisian sedang menyelidiki dan menginterogasi dengan saksi dan pemilik perahu," imbuhnya.

Video yang beredar menunjukkan kapal terbakar dengan asap hitam mengepul, kemudian puing-puing kapal terlihat berjatuhan.

Baca juga: Demi Raja Bhumibol, Wanita Ini Jalan Kaki 842 Km dari Phuket ke Bangkok

Kepala Kelautan setempat Wiwat Chitchertwong mengatakan, para turis berhasil dibawa ke tempat yang aman.

"Polisi mendapat informasi pada pukul 17.00 ada hujan deras dan kilat menyambar kapal. Ini menyebabkan kebakaran," katanya.

Insiden itu terjadi setelah empat bulan insiden puluhan turis China tenggelam karena kapal pesiar mereka di lepas pantai Phuket terbalik akibat badai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com