Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asosiasi Dokter di Kanada Resepkan Kunjungan Museum sebagai Pengobatan

Kompas.com - 26/10/2018, 21:34 WIB
Agni Vidya Perdana

Penulis

Sumber AFP

OTTAWA, KOMPAS.com - Asosiasi dokter di Kanada akan mulai mencoba meresepkan kunjungan ke galeri seni dan museum sebagai salah satu bentuk pengobatan terhadap pasien.

Asosiasi Dokter Francofon di Kanada (MFdC) bekerja sama dengan Museum Seni Rupa Montreal (MMFA) akan memungkinkan pasien yang menderita masalah kesehatan fisik maupun mental, untuk dapat mengambil manfaat dari kesenian untuk kesehatan.

Proyek percontohan tersebut akan menjadi yang pertama menggunakan seni untuk kesehatan, demikian menurut MFdC.

Dokter yang berpartisipasi dalam proyek tersebut akan dapat meresepkan hingga 50 kali kunjungan ke museum di Montreal sebagai bagian dari proses pengobatan.

Para pasien yang diresepkan dokter untuk mengunjungi museum sebagai terapi kesehatan, akan mendapat tiket kunjungan gratis yang berlaku untuk pasien, seorang pendamping dewasa dan dua anak di bawah umur.

Baca juga: Wikipedia Buru 20 Juta Foto Artefak Museum yang Terbakar

"Sejauh ini telah ada sekitar 100 dokter yang mendaftar untuk turut berpartisipasi dalam proyek selama satu tahun," kata Nicole Parent, kepala MFdC, kepada AFP, Kamis (25/10/2018).

"Angka-angka tersebut telah menawarkan bukti bahwa dokter memiliki kepekaan dan keterbukaan terhadap pendekatan alternatif jika diinginkan," kata Parent, yang mengutip manfaat seni untuk kesehatan yang terbukti secara ilmiah.

Disebutkan, manfaat yang didapatkan pasien dari melihat karya seni serupa dengan yang didapatkan dari aktivitas fisik, mendorong sekresi hormon rasa senang dan dapat membantu mengatasi mulai dari rasa sakit kronis hingga depresi, stres dan rasa cemas.

Dan bagi pihak museum, program ini akan memungkinkan penyelenggara untuk mengumpulkan data, menganalisis hasil, dan memungkinkan pengembangan protokol untuk mengidentifikasi pasien di antara pengunjung.

Diharapkan Parent, kedepannya akan ada lebih banyak museum di Kanada yang akan mengikuti langkah MMFA, yang sejak 2016, telah mengembangkan keahlian dalam terapi seni untuk orang-orang dengan berbagai masalah kesehatan.

"Saya cukup yakin pada abad 21, kebudayaan akan menjadi seperti aktivitas fisik untuk kesehatan pada abar 20," kata direktur MMFA, Nathalie Bondil dalam pernyataan,

"Pengalaman kebudayaan akan bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran, sama seperti melakukan olahraga," tambahnya.

Baca juga: Kebakaran Museum Hancurkan Fosil Manusia Pertama di Brasil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com